Info Terkini dari Polisi Soal Pelaku Pembunuhan Sadis di Pondok Aren
jpnn.com, TANGSEL - Polisi masih terus menyelidiki kasus pembunuhan sadis terhadap Haryati, 31, penghuni kos-kosan di kawasan Kampung Kebantenan RT 003/008, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten.
Sepekan berlalu, pelaku belum juga tertangkap. Padahal, terduga pelaku yang tidak lain pacar korban sudah diketahui identitasnya.
Terduga pelaku berinisial MN alias NZ hingga saat ini belum diketahui keberadaannya.
Kasat Reskrim Polres Tangsel AKP Muharam Wibisono mengatakan, sampai saat ini pihaknya masih memburu MN alias NZ.
“Hingga saat ini kami masih dalam proses pencarian,” ujar Muharam, Kamis (3/9/2020).
Hanya saja, ia menyatakan bahwa pencarian terhadap pelaku dibutuhkan kerja yang ekstra keras.
Pasalnya, sebut Muharam, pelaku cukup licin dengan selalu berpindah-pindah tempat persembunyian untuk menghindari kejaran petugas.
“Itu yang menjadi kesulitan kami. Pelaku melarikan diri dan keluar dari wilayah Tangerang Selatan,” tuturnya.
Polisi masih terus menyelidiki kasus pembunuhan sadis terhadap Haryati, 31, penghuni kos-kosan di kawasan Kampung Kebantenan RT 003/008, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten.
- Janda Minta Tanggung Jawab Gegara Dihamili, Nasibnya Berujung Tragis
- Ini Penyebab Pria Hidung Belang di Meranti Gorok Teman Kencan dari MiChat
- Ibu Kandung Tega Bunuh Bayi Hasil Hubungan Gelap, Sadis
- Motif Pembunuhan Ketika Pesta Miras di Sukabumi Terungkap, Ternyata
- Polrestabes Bandung Ungkap Motif Pria yang Bantai Istrinya Secara Sadis, Ternyata
- Pelarian Suami yang Bantai Istri Berakhir, Ditangkap Warga di Pantai Cibangkong