Informasi dari Neta IPW soal Jabatan Kapolri dan Panglima TNI
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Presidium Indonesia Police Watch (IPW) Neta S Pane memprediksi Presiden Jokowi akan melakukan pergantian alias reshuffle kabinet.
Namun, dia menduga, pergantian menteri di Kabinet Indonesia Maju akan dilakukan Presiden Jokowi setelah pergantian Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto.
Sementara, lanjut dia pergantian Kapolri Jenderal Idham Azis, akan dilakukan sesuai jadwal yakni pensiunnya Idham pada awal Januari 2021.
"Demikian informasi yang diperoleh IPW dari berbagai sumber. Sedikitnya ada 11 hingga 18 anggota kabinet yang akan bergeser dan berganti," kata Neta, Kamis (20/8).
Neta mengaku mendapat kabar KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa bakal menjadi Panglima TNI menggantikan Marsekal TNI Hadi Tjahjanto.
Selanjutnya, Neta mengatakan, Hadi Tjahjanto akan menjadi Menteri Pertahanan.
"Meski ada pula yang menyebutkan yang bersangkutan akan menjadi Menteri Perhubungan," papar Neta.
Dia menjelaskan, semula setelah tidak menjadiPanglima TNI, Hadi akan ditunjuk sebagai Dubes RI di Perancis.
Neta S Pane IPW menyampaikan informasi terkait pergantian kapolri dan Panglima TNI.
- Polda Riau Tangkap 270 Pelaku Narkoba, Irjen Iqbal: Ini Sesuai Perintah Kapolri
- Polisi Ungkap Fakta soal Pelaku Carok di Sampang, Kapolri Beri Atensi
- Puluhan Massa Minta Kapolri Tindak Oknum Aparat Tak Netral di Pilkada Gowa
- Jenderal Sigit Puji Brimob yang Bebaskan Pilot Susi Air dari Penyanderaan KKB
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Terbaru Somasi Guru Supriyani, 2 Kepala Polisi Dicopot, Pembina Honorer Khawatir
- Kapolri: Agus Andrianto Terlihat Seram, Padahal Hatinya Baik