Informasi Penting Kemendikbud soal Bantuan Kuota Internet 2021, Tolong Disimak
"Kami yang di kementrian sedang menghitung dengan cermat karena dana sangat terbatas. Selain itu melihat pengalaman di tahun 2020, maka ada yang harus diperbaiki sistemnya agar uang yang sedikit bisa efektif," jelasnya.
Seperti diketahui, tahun lalu pemerintah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 7,2 triliun untuk bantuan kuota data kepada guru, siswa, dosen dan mahasiswa selama empat bulan, yakni dari September hingga Desember.
Tahapan penyaluran bantuan kuota data internet tersebut dilaksanakan selama dua tahap setiap bulan. Sampai Oktober 2020, jumlah penerimanya mencapai 35,7 juta penerima.
Alokasi kuota yang diberikan yakni untuk peserta didik PAUD sebanyak 20 GB/bulan, peserta didik jenjang pendidikan dasar dan menengah 35 GB/bulan, pendidik pada PAUD dan jenjang pendidikan dasar dan menengah 42 GB/bulan, serta untuk mahasiswa dan dosen 50 GB/bulan.
Seluruhnya mendapatkan kuota umum sebesar 5 GB/bulan, sisanya adalah untuk kuota belajar.(esy/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Dirjen PAUD Dasmen Jumeri sampaikan info penting soal pendataan ulang nomor ponsel penerima bantuan kuota internet.
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad
- Inovasi Kemandirian Kesehatan: Nucleopad, Solusi Cepat untuk Deteksi Penyakit Infeksi
- Dana Padanan Kedaireka Dukung Inovasi Kendaraan Listrik Demi Kemandirian Bangsa
- Lewat Program 2 Ini, Ribuan Siswa di Papua dan 3T Bisa Lanjutkan Pendidikan Berkualitas
- Kemendikbudistek Wujudkan Mimpi Anak Indonesia Lewat Beragam Program Beasiswa
- Peningkatan Kesejahteraan dan Kompetensi Guru Menjadi Pilar Penting Merdeka Belajar
- Kemendikbudristek Mempercepat Digitalisasi Pendidikan Lewat Platform Teknologi