Informasi Terbaru dari Mabes Polri Kasus Luhut Panjaitan vs Said Didu
jpnn.com, JAKARTA - Penyidik Bareskrim Polri terus melanjutkan pengusutan kasus dugaan pencemaran nama baik Luhut Panjaitan yang diduga dilakukan Said Didu.
Setelah memeriksa Said pada Jumat (15/5), Bareskrim berencana memeriksa saksi lagi.
Kali ini, yang akan diperiksa adalah Hersubeno Arief, sosok yang mewawancarai Said Didu dalam video yang diposting di YouTube.
“Setelah pemeriksaan SD (Said Didu) pada Jumat (15/5) di Bareskrim, penyidik akan memeriksa lagi saksi atas nama Hersubeno Arief (HA),” kata Kabagpenum Divhumas Polri Kombes Ahmad Ramadhan, Senin (18/5).
Menurut Ahmad, Hersubeno dipanggil sebagai saksi dan dijadwalkan menjalani pemeriksaan pada Selasa (19/5) besok.
“Saudara HA dijadwalkan untuk diperiksa Selasa besok,” sambung Ahmad.
Diketahui sebelumnya, dalam kasus ini Bareskrim sudah memeriksa Said Didu sebagai terlapor pada Jumat (15/5) lalu.
Said diperiksa hampir 12 jam dan dicecar beberapa pertanyaan.
Kabagpenum Divhumas Polri Kombes Ahmad Ramadhan menyampaikan informasi terbaru kasus Luhut Panjaitan vs Said Didu.
- Pendapatan Fantastis Ayus dan Nissa Sabyan di YouTube Jadi Sorotan
- Dilaporkan APDESI Tangerang, Said Didu Dikawal Masyarakat Penuhi Panggilan Polisi
- Said Didu Diperiksa Polisi Gegara Kritik PSN PIK 2, Pakar Minta Publik Hormati Proses Hukum
- YouTube Menguji Coba Fitur Swipe Up Untuk Pindah Video
- Muannas Bantah Sejumlah Tuduhan Said Didu Soal Masalah di PSN PIK 2
- YouTube Music Menghadirkan Fitur Speed Dial Menggantikan Listen Again