Ingat Anak Bikin Ibramovic Ingin Segera Pensiun

jpnn.com - PARIS - Karir sepakbola profesional Zlatan Ibrahimovic tampaknya tak akan berlangsung lebih lama lagi. Pasalnya, bomber garang milik Paris Saint Germain itu mengaku ingin segera gantung sepatu.
Ada dua alasan yang membuat pemain berjuluk Ibacadabra itu ingin pensiun. Di satu sisi, Ibrahimovic sudah berusia 33 tahun. Di sisi lain, Ibrahimovic ingin menaruh perhatian lebih terhadap perkembangan dua buah hatinya.
“Saya ingin segera pensiun. Anak tertua saya berumur delapan tahun. Sementara, yang terkecil berusia enam tahun. Saya ingin menjadi family man,” terang Ibrahimovic sebagaimana dilansir laman Guardian, Selasa (7/10).
Meski begitu, Ibrahimovic mengaku masih memiliki rasa penasaran karena belum juga bisa merebut gelar Liga Champions. Padahal, Ibrahimovic sudah bergelimang gelar di liga domestik bersama beberapa tim besar Eropa.
“Saya sudah memenangkan 23 gelar namun belum bisa menjuarai Liga Champions. Jika memang tak bisa memenanginya, 23 gelar yang saya raih juga sudah luar biasa,” tegas Ibrahimovic. (jos/jpnn)
PARIS - Karir sepakbola profesional Zlatan Ibrahimovic tampaknya tak akan berlangsung lebih lama lagi. Pasalnya, bomber garang milik Paris Saint
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Akhirnya Raih Kemenangan, PSBS Biak Rusak Pesta Borneo FC
- Tembus Perempat Final Orleans Masters 2025, Apriyani/Fadia Perlahan Konsisten
- Dapat Suntikan Dana Segar dari Freeport, PSBS Biak Termotivasi Tingkatkan Performa
- Jorge Martin Sebut Dirinya Sudah Pulih, Bakal Turun di MotoGP Argentina
- Kualifikasi Piala Dunia 2026: Situasi Berbeda Timnas Indonesia dan Australia
- Paulo Fonseca Diskors 9 Bulan, Ini Sebabnya