Ingat, Besok Hari Terakhir Pelamar CPNS 2024 Menyanggah Hasil Seleksi Administrasi

Ingat, Besok Hari Terakhir Pelamar CPNS 2024 Menyanggah Hasil Seleksi Administrasi
Seleksi CPNS 2024. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN

Sebelumnya, pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS 2024 sudah dilaksanakan sejak 14 September.

Vino mengatakan hasil seleksi administrasi CPNS 2024 bisa dicek pada pengumuman masing-masing instansi yang akan dirilis secara paralel mulai 14 sampai 19 September 2024 sesuai dengan jadwal Panselnas lewat Surat BKN Nomor: 5900/B-KS.04.01/SD/K/2024.

"Pelamar juga bisa mengecek hasil seleksi administrasi melalui portal SSCASN BKN via login dengan masing-masing akun pelamar," kata Vino di Jakarta, Selasa (17/9).

Diketahui, batas waktu pendaftaran CPNS 2024 yang ditutup pada 10 September di sejumlah instansi dan disusul kemudian penutupan pendaftaran bagi pelamar Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi dan Kementerian Agama pada 13 dan 14 September 2024, berakhir pula seluruh proses pendaftaran di portal SSCASN BKN.

Selama pendaftaran yang berlangsung hampir 1 bulan tersebut, terhitung pelamar seleksi CPNS tahun ini mencapai 3.963.832 orang (data BKN 17 September Pukul 08.00 WIB).(esy/jpnn)


BKN mengingatkan besok hari terakhir pelamar CPNS 2024 menyanggah hasil seleksi administrasi


Redaktur : Yessy Artada
Reporter : Mesyia Muhammad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News