Ingat! Pesan Ahok Jangan Suka Intip Istri Tetangga
jpnn.com - JAKARTA - Siang tadi (24/2), Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama meresmikan Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa) Tambora yang terletak di Jalan Angke Jaya RW 011 Kelurahan Angke, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat. Dalam sambutannya, gubernur yang karib disapa Ahok mengeluarkan statement yang bikin ngakak para penghuni rusunawa.
Gubernur yang kerap ceplas-ceplos itu meminta agar para penghuni rusunawa tidak mengganggu istri tetangga.
"Saya harap bapak ibu yang tinggal sini harus seperti saudara ya. Kalau yang lebih muda anggap seperti anak, yang sebaya seperti saudara, yang lebih tua seperti orangtua. Dan jangan ganggu istri tetangga, itu hukumnya enggak boleh," kata Ahok
saat memberi sambutan dalam acara peresmian rusunawa di Rusunawa Tambora, Jakarta, Selasa (24/2).
Ahok menjelaskan pernyataannya itu adalah omongan dari zaman nabi. "Zaman nabi pun sudah diingatkan, jika tinggal dekat-dekat jangan intip istri orang, enggak boleh. Nanti diusir," ucapnya.
Mantan Bupati Belitung Timur itu juga mengingatkan supaya tidak menggoda anak baru gede. "Hati-hati ya, jangan godain anak baru gede karena pengalaman tinggal bersama harus kepikiran hal seperti itu. Jadi jangan menginginkan milik tetangga. Kita harus seperti keluarga," tandasnya. (gil/jpnn)
JAKARTA - Siang tadi (24/2), Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama meresmikan Rumah Susun Sederhana Sewa (Rusunawa) Tambora yang terletak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS