Ingat, Status Siaga Bencana Sampai 31 Maret
jpnn.com - jpnn.com - Kasubid Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kalsel Dinarja mengatakan, pihaknya sudah siap siaga dalam menghadapi cuaca ekstrem sejak akhir 2016 lalu.
Salah satunya dengan menyiapkan ketersediaan logistik dan peralatan keselamatan.
"Jika ada bencana, logistik harus segera dikirim," katanya sebagaimana dilansir Radar Banjarmasin, Minggu (12/2).
Dia menuturkan, persiapan menghadapi bencana sudah dilakukan sejak Kalsel berstatus siaga bencana pada 10 Desember 2016.
Status siaga bencana sendiri berlaku hingga 31 Maret 2017.
"Dengan status ini, kami selalu bersinergi dengan semua badan dan dinas terkait. Serta dengan instansi terkait lainnya," ujarnya.
Posko siaga juga sudah dibangun di semua kabupaten/kota.
"Kami selalu berkoordinasi dengan BPBD di setiap daerah, mengenai kondisi daerahnya masing-masing," tambah Dinarja.
Kasubid Kedaruratan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kalsel Dinarja mengatakan, pihaknya sudah siap siaga dalam menghadapi cuaca ekstrem
- Gerak Cepat, PNM Peduli Salurkan Bantuan Warga Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi
- Gerak Cepat di Tengah Bencana, BAZNAS Bali Dapat Pujian
- Mensos Gus Ipul Instruksikan Jajarannya Merespons Cepat Setiap Kejadian
- Program Konkret Halikinnor-Irawati, Satu Pemadam Kebakaran per Wilayah Rawan
- Pupuk Kaltim Salurkan Bantuan kepada Korban Bencana di Papua Nugini
- Human Initiative Berhasil Berdayakan Warga Jadi Sukarelawan Tangguh Bencana