Ingatkan Pemda Jabar dan DKI Selesaikan Persiapan KTT Asia Afrika
jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Wakil Presiden Jusuf Kalla memimpin rapat terbatas yang membahas persiapan Peringatan 60 Tahun Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Asia Afrika di kantor kepresidenan, Jakarta, (9/1).
KTT Asia Afrika ini akan diselenggarakan pada bulan April mendatang, di Jakarta dan Bandung. Oleh karena itu, presiden mengingatkan pemda untuk mempersiapkannya sebaik mungkin. Terutama persiapan yang menyangkut dukungan logistic, baik administrasi, transportasi, pengamanan, protokol, dan kesehatan. Menurutnya masih ada waktu tiga bulan untuk diselesaikan persiapannya.
“Oleh sebab itu, perencanaan dan organisasinya harus segera diselesaikan,” kata Presiden saat membuka rapat tersebut.
Menurut presiden, peringatan 60 Tahun KTT Asia Afrika itu adalah sebuah momentum yang sangat baik bagi Indonesia, untuk kembali mengingatkan kepada dunia bahwa Indonesia punya peran yang sangat besar pada saat itu.
“Kita ingin memori dan ingatan itu diangkat kembali,” ujarnya.
Rapat terbatas persiapan Peringatan 60 Tahun KTT Asia Afrika itu diikuti oleh Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno, Sekretaris Kabinet (Seskab) Andi Wijayanto, Kepala Staf Kepresidenan Luhut Pandjaitan, Menteri Luar Negeri Retno Marsudi, Menteri Pertahanan Ryarmirzad Ryacudu, Menkominfo Rudiantara, Walikota Bandung Ridwan Kamil, Gubernur DKI Jakarta Basuki Rahmat, dan Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar. (flo/jpnn)
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Wakil Presiden Jusuf Kalla memimpin rapat terbatas yang membahas persiapan Peringatan 60 Tahun
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau
- Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan
- Pekan TV Fujian dan MNC Jalin Kerja Sama, Siap Perkenalkan Budaya Quanzhou di Tanah Air
- Jebolan Indonesian Idol Ini Bakal Sepanggung Lagi di Malam Puncak Ulang Tahun MNC Group
- Terima Aspirasi Aliansi Pejuang Seleksi CPNS 2024, Paul Finsen Mayor Berharap Prabowo Turun Tangan
- Heru B. Wasesa dan Tim Gali Fakta Sejarah Nusantara dari Perspektif Eropa