Ingatkan Sutiyoso Jangan Tiru Jokowi Sikapi Masalah dengan Rapopo
jpnn.com - JAKARTA - Politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Helmy Faishal Zaini mengingatkan Letjen (Purn) Sutiyoso yang kini menjadi calon kepala Badan Intelijen Negara (KaBIN) agar punya kepekaan tinggi. Sebab, jangan sampai Indonesia kebobolan sehingga ideologi, politik, ekonomi, sosial dan budaya (Ipoleksosbud) terancam.
"Cakupan kerja BIN itu sangat luas, makanya saya sebut dengan Ipoleksosbud. Sebagai KaBIN, Sutiyoso harus punya kepekaan luar biasa," kata Helmy di pressroom DPR, Senayan Jakarta, Kamis (11/6).
Helmy lantas mencontohkan aksi sekelompok orang yang pernah mendeklarasikan Negara Islam atau IS di Bundaran Hotel Indonesia beberapa waktu lalu. Ia berharap hal serupa tak terulang lagi.
"Negara mestinya harus menindak tegas otak dan pelaku deklarasi itu," ujar ketua Fraksi PKB DPR RI ini.
Selain itu, Helmy juga menyatakan bahwa Indonesia menjadi tempat para intelijen asing beroperasi. Menurutnya, intelijen Amerika Serikat justru paling banyak ditempatkan di Indonesia.
"Di dunia, ternyata intelijen Amerika Serikat paling banyak beroperasi di Indonesia. Ini tugas berat bagi Sutiyoso untuk memastikannya," ujar anak buah Muhaimin Iskandar di PKB itu.
Mantan menteri pembangunan daerah tertinggal itu juga mengingatkan Sutiyoso agar tidak meniru Presiden Joko Widodo dalam menyikapi banyak hal dengan pernyataan rapopo (tidak apa-apa, red). "KaBIN tidak boleh bilang rapopo. Presiden boleh," pungkasnya.(fas/jpnn)
JAKARTA - Politikus Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Helmy Faishal Zaini mengingatkan Letjen (Purn) Sutiyoso yang kini menjadi calon kepala Badan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Legislator NasDem Tawarkan Solusi Ini Demi Menyejahterakan Petani
- Ray Rangkuti Tantang KPK Bidik Orang di Lingkaran Kekuasaan terkait Kasus DJKA
- Dirjen Bina Keuangan Daerah Terima Penghargaan dari Kementerian BUMN
- Megawati Tak Bermusuhan dengan Prabowo, Tetapi Bakal Jaga Jarak
- Pemerintah Dituding Tak Adil Menangani Honorer, Satpol PP Siapkan Aksi, Minta Perhatian Prabowo
- Singgung Tagline Indonesia Kerja, Megawati: Tolong Dijawab