Inggris Ijinkan WAGS Datang ke Brazil

jpnn.com - LONDON - Pelatih timnas Inggris Roy Hodgson menerapkan kebijakan berbeda mengenai Wive And Girlfriends (WAGS) pada Piala Dunia 2014. Hodgson mengijinkan istri dan pacar para pemain datang ke Brazil selaku tuan rumah Piala Dunia.
Kebijakan itu bertolak belakang dengan yang diterapkan Fabio Capello saat menukangi Inggris pada Piala Dunia 2010 silam. Saat itu, Don Fabio, julukan Capello terang-terangan melarang WAGS datang ke Afrika Selatan.
"Semuanya terserah pada pemain untuk membawa istri ke Brazil. Ketika sudah di Brazil, kami tak akan bisa melakukan peraturan yang keras dan cepat," terang Hodgson di laman BBC, Jumat (28/2).
Hodgson sepertinya tak takut dengan sorotan gemerlap media pada WAGS. Padahal, pada turnamen-turnamen sebelumnya, kehadiran WAGS dianggap membuyarkan konsentrasi pada pemain Timnas Inggris.
Tapi, Hodgson juga meminta semua pemain tetap bersikap profesional. Steven Gerrard dkk diharapkan tak memikirkan istri maupun pacar selama di Brazil. Selain itu, Hodgson juga sudah memperingatkan mengenai tingkat keamanan di Brazil yang akhir-akhir ini terus memburuk.
"Saya pikir sangat penting bagi para pemain untuk mengerti mengenai isu tentang keamanan, terutama ketika para istri mereka datang. Jika mereka membuat keputusan untuk membawa istri, mereka harus siap dengan semuanya," tegas Hodgson. (jos/jpnn)
LONDON - Pelatih timnas Inggris Roy Hodgson menerapkan kebijakan berbeda mengenai Wive And Girlfriends (WAGS) pada Piala Dunia 2014. Hodgson mengijinkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025