Ingin Bawa KEIN jadi Pelopor Industri Seni Rupa

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Komite Ekonomi dan Industri Nasional (KEIN) Soetrisno Bachir meyakini dunia seni rupa Tanah Air bisa berbicara di tingkat internasional.
Caranya ujar mantan Ketua Umum PAN ini, harus memperbanyak ajang pameran.
"Tidak elok juga kalau seniman seni rupa ditantang untuk berkarya terus. Secara periodik teman-teman seniman ini harus menggelar pameran sebagai ajang mempertontonkan karyanya ke publik. Secara pribadi dan Ketua KEIN, saya memulai upaya tersebut," kata Soetrisno, di Jakarta Kamis (17/3).
Sebagai langkah awal, pria yang akrab disapa SB ini secara terencana membuka satu pameran lukisan bertema "The Spiritual Journey – Manusia, Sarana, Suasana Indonesia Tempo Dulu" karya pelukis Sohieb Toyaroja di Kunstkring Art Gallery, Menteng, Selasa (15/3) lalu.
"Saya ingin KEIN menjadi pelopor dan fasilitator industri senirupa Indonesia untuk berbicara di tingkat internasional. Karena alasan itu pula lukisan saudara Sohieb dipamerkan dalam waktu cukup lama yakni dari 16 Maret hingga 14 April 2016," tegasnya.
Menurut SB, untuk kemajuan dunia seni rupa tanah air peran pemerintah sangat dibutuhkan untuk mendorong karya anak bangsa ke forum internasional. "Kerja kreatif biar jadi urusan seniman, pemerintah ambil posisi sebagai fasilitator," pungkasnya.(fas/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Iwan Sunito Siap Dukung Program 3 Juta Rumah Lewat Kolaborasi Swasta
- Rencana Impor Diklaim Tak Bakal Ganggu Swasembada Pangan Nasional
- Dirut Bank DKI Jamin Dana Nasabah Aman dan Non-tunai KJP Plus Tetap Lancar
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- 165.466 Kendaraan Meninggalkan Jabotabek saat Libur Panjang