Ingin Bersantai dengan Istri Baru, Lanjutkan Bisnis
Selasa, 18 Oktober 2011 – 10:27 WIB
Gugatan cerai istri pertamanya yang disebut-sebut sebagai biang keladi yang memaksanya mundur, menurutnya tidak membuatnya dendam dan marah. Suharso juga tidak akan menyalahkan istri pertamanya tersebut. " Untuk apa disalahkan? Tidak ada satu orang pun yang saya salahkan. Anak-anak saya baik semua dan keluarga juga bisa menerima keputusan," ungkapnya.
Setelah dalam waktu yang belum ditentukan dia ingin absen, Suharso mengaku baru akan kembali lagi ke dunia bisnis yang membesarkannya.
"Saya dilahirkan dari keluarga pedagang, saya membesarkan perusahaan keluarga hingga menjadi perusahaan publik, saya akan kembali fokus ke sana," kata Suharso. Perusahaannya bergerak di bidang manufaktur dan chemical industry. Dia juga mengaku akan menyerahkan soal sidang cerai kepada kuasa hukumnya.
Bagaimana dengan politik? Pria yang menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Partai PPP itu menegaskan akan balik ke politik tetapi tidak untuk caleg. "Saya sudah mewanti-wanti partai untuk tidak mencalonkan saya sebagai calon legislatif karena sejak 2009 saya juga tidak di caleg," tuturnya.
Menteri Perumahan Rakyat (Menpera) Suharso Monoarfa akhirnya mengundurkan diri. Dia mengaku mundur dari Kabinet Indonesia Bersatu Jilid II bukan
BERITA TERKAIT
- Eling Lan Waspada, Pameran Butet di Bali untuk Peringatkan Melik Nggendong Lali
- Grebeg Mulud Sekaten, Tradisi yang Diyakini Menambah Usia dan Menolak Bala
- AKBP Condro Sasongko, Polisi Jenaka di Tanah Jawara
- MP21 Freeport, Mengubah Lahan Gersang Limbah Tambang Menjadi Gesang
- Sekolah Asrama Taruna Papua, Ikhtiar Mendidik Anak-anak dari Suku Terpencil Menembus Garis Batas
- Kolonel Zainal Khairul: Pak Prabowo Satuan Khusus, Saya Infanteri dari 408