Ingin Cepat Hamil? Jangan Sampai Stres

Ingin Cepat Hamil? Jangan Sampai Stres
health

jpnn.com - LONDON- Memiliki momongan tentu sangat diinginkan pasangan suami istri. Namun, ada kalanya hal itu tak menjadi kenyataan meski sudah membina rumah tangga bertahun-tahun.

Jika Anda sedang mengidam-idamkan datangnya momongan, sebaiknya mulai mengendalikan emosi dan stres. The Ohio University mengadakan penelitian yang dilakukan selama empat tahun dan melibatkan 401 wanita yang mencoba memiliki bayi.

Mereka kemudian menjalankan tes saliva atau tes dengan air liur. Air liur ini bisa mengetahui dua enzim yang terkait dengan stres. Yaitu enzim alpha-amilase dan hormon kortisol.

Hasilnya mereka yang kandungan enzim alpha-amilase di dalam tubuhnya berada pada tingkat yang tinggi menunjukkan bahwa stres berlangsung lama dan memiliki dua kali lipat risiko infertilitas.

"Bagi wanita, stres mampu mengganggu kesinambungan hormonal antara otak, kelenjar di bawah otak dan ovarium, sehingga hal ini bisa berdampak negatif terhadap proses ovulasi dan pematangan telur," kata ahli kesehatan, Courtney D. Lynch, seperti dilansir laman Mother Mag, Minggu (19/4).

Oleh karena itu, wanita yang ingin hamil sebaiknya melakukan kegiatan yang bisa menjauhkan mereka dari stres. Di antaranya iaah yoga dan meditasi. Selain itu, sebaiknya Anda melakukan kegiatan-kegiatan menyenangkan.

Misalnya, berkebun, berolah raga serta menjalani pola hidup dan pola makan sehat. Yang lebih penting, sebaiknya Anda dan pasangan tidak saling menyalahkan mengenai belum hadirnya buah hati. (fny/jpnn)


LONDON- Memiliki momongan tentu sangat diinginkan pasangan suami istri. Namun, ada kalanya hal itu tak menjadi kenyataan meski sudah membina rumah


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News