Ingin Jadi Presiden, Puan Tampik Tawaran Yusril
Jumat, 19 Juli 2013 – 23:23 WIB
JAKARTA - Ketua Fraksi PDI Perjuangan Puan Maharani menyatakan bahwa belum ada pembicaraan antara dirinya dengan Ketua Dewan Syuro Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra terkait pencapresan. Hal itu ditegaskan Puan menanggapi tawaran Yusril untuk menggandeng putri Megawati Soekarnoputri itu sebagai calon wakil presiden pada Pilpres 2014 mendatang. "Tunggu saja dulu pemilihan legislatif. Yang penting bagaimana kita cukup dalam mengikuti aturan yang ada di pemilu presiden yang akan datang. Karena mau maju kalau enggak punya kursinya, gimana mau maju," ucapnya.
Meski belum ada komunikasi, Puan menyatakan tidak ingin menjadi seorang wapres. "Kenapa harus jadi wapres sih, presiden dong," ujar Puan usai menghadiri acara peringatan mengenang 40 hari wafatnya almarhum Taufiq Kiemas di MPR, Jakarta, Jumat (19/7).
Dijelaskan Puan, sampai saat ini PDIP belum memikirkan soal pencapresan. Alasannya, partai yang dipimpin Megawati itu masih menunggu hasil pemilihan legislatif (Pileg).
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua Fraksi PDI Perjuangan Puan Maharani menyatakan bahwa belum ada pembicaraan antara dirinya dengan Ketua Dewan Syuro Partai Bulan Bintang
BERITA TERKAIT
- 50 Menteri dan Wamen Belum Menyerahkan LHKPN, Siapa Saja ya?
- Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini 15 November 2024: Pagi Sudah Berawan Tebal
- Sun Life Berkomitmen Tingkatkan Kesadaran Pentingnya Pencegahan Diabetes Tipe 2
- Gibran Cek Lokasi Pengungsian Erupsi Gunung Lewotobi, Pastikan Kebutuhan Dasar Terpenuhi
- Istri Kapolri Tinjau Penyaluran Air Bersih Untuk Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi
- Pengusaha Muda Harus Siap Menghadapi Perubahan Jakarta Menuju Kota Global