Ingin Mengontrol Diabetes? Air Rebusan Daun Salam Jawabannya

Ingin Mengontrol Diabetes? Air Rebusan Daun Salam Jawabannya
Daun Salam. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - DALAM hal diabetes, Anda perlu ekstra hati-hati tentang apa yang boleh dikonsumsi dan apa yang tidak, selain mengikuti pedoman diet yang ketat tentunya.

Namun, memasukkan makanan dan minuman tertentu bisa membantu Anda mengatur kadar glukosa dengan cara yang efektif.

Salah satu bahan yang mudah didapat adalah daun salam. Untuk mengolah daun salam sebagai obat diabetes, bisa dilakukan dengan cara berikut, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Rebus air sebanyak 3 gelas.

2. Masukkan 10 lembar daun salam.

3. Tunggu hingga mendidih dan sekiranya tersisa cukup untuk satu gelas.

4. Tuang dalam gelas dan hidangkan selagi hangat.

Pertanyaannya, kok bisa paten atasi diabetes?

Minum air rebusan daun salam ternyata efektif dalam hal mengontrol diabetes karena mengandung senyawa golongan flavonoid.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News