Ingin Nangis Perankan Ainun Habibie
BCL Akting Bareng Reza Rahardian
Selasa, 17 Juli 2012 – 08:44 WIB
JAKARTA - Kisah dalam buku Habibie & Ainun yang ditulis sendiri oleh B.J. Habibie akan difilmkan MD Entertainment. Buku tersebut merupakan cerita cinta inspiratif antara Habibie dan Hasri Ainun Habibie, istrinya yang meninggal pada 22 Mei 2010. "Buku ini saya tulis bukan untuk dibaca. Buku ini saya tulis supaya saya keluar dari masalah yang saya hadapi. Saya hampir hanyut dan tenggelam di dalam kesedihan (atas meninggalnya istri). Kesedihan itu memengaruhi sistem dari tubuh manusia. Menurut statistis, kalau tidak hati-hati, yang bersangkutan bisa ikut dengan yang ditinggalkan," ucap pria kelahiran Pare-Pare, Sulawesi Selatan, 76 tahun yang lalu itu.
Film yang rencananya dirilis pada Desember 2012 itu dibintangi Reza Rahardian dan Bunga Citra Lestari (BCL). Reza berperan sebagai Habibie dan BCL memerankan Ainun. Minggu sore (15/7) di Kantor MD Entertainment, Tanah Abang, Jakarta, tim produksi mengadakan syukuran atas diproduksinya film tersebut. Presiden ke-3 RI Habibie datang ke acara tersebut.
Baca Juga:
Begitu juga dengan pemain dan sutradara Faozan Rizal dan Hanung Bramantyo. Dalam acara tersebut, semua seolah mendapatkan kuliah cinta dari Habibie. Tokoh yang dikenal sebagai ilmuwan yang genius itu sama dengan manusia lain, merasa sangat kehilangan ketika istri tercintanya lebih dahulu pergi.
Baca Juga:
JAKARTA - Kisah dalam buku Habibie & Ainun yang ditulis sendiri oleh B.J. Habibie akan difilmkan MD Entertainment. Buku tersebut merupakan cerita
BERITA TERKAIT
- Anak Nikita Mirzani Kabur dari Rumah Aman, Begini Kronologinya
- Baim Wong Ungkap Kerinduan kepada Sang Ayah
- Jalani Umrah Bareng Mahalini, Rizky Febian: Bismillah
- 3 Berita Artis Terheboh: Putri Nikita Mirzani Kabur, Film 1 Kakak 7 Ponakan Segera Tayang
- Lolly Sebut Nikita Mirzani Sebagai Ibu Durhaka, Waduh
- Putri Nikita Mirzani: Mohon Maaf, Saya Enggak Bangga Punya Ibu Kontroversial