Ingin Rekrut Maldini Pali, Ini Syaratnya

jpnn.com - JAKARTA - Badan Tim Nasional (BTN) telah membolehkan klub untuk mengontrak pemain-pemain muda yang tengah bersinar di Timnas Indonesia U-19. Syaratnya, pemain Timnas U-19 harus dikontrak dalam durasi yang panjang.
BTN juga menegaskan, klub tidak boleh mengganggu persiapan Timnas U-19 yang mulai 9 November mendatang akan menggelar pelatnas jangka panjang tahap pertama di Kota Batu Jawa Timur. Pemain baru boleh dimainkan setelah Piala Dunia U-20 2015 di Selandia Baru.
Salah satu bintang timnas U-19 Maldini Pali, menyambut baik keputusan tersebut. Ia tidak memungkiri bahwa dirinya dan pemain timnas U-19 lainnya punya keinginan kuat bermain di klub.
Hanya saja Maldini tidak berani mengambil keputusan sendiri. Sebab, dia harus mengkomunikasikannya dengan pelatih Timnas U-19 Indra Sjafri.
"Kalau ada yang mau kontrak saya minta hubungi Indra Sjafri dulu. Main di klub harus seizin Indra Sjafri," kata Maldini saat berbincang dengan JPNN.Com, Rabu (6/11).
Ia juga mengungkapkan bahwa dirinya sudah mendapat tawaran dari klub Indonesia Super League (ISL). Namun sejauh ini, belum ada yang terlihat sangat serius.
Pemain asal Mamuju Sulawesi Barat ini berharap mendapat klub yang tidak menunggak pembayaran gaji. Maldini rupanya tidak ingin senasib dengan senior-senior mereka yang sering telat membayar hak pemain.
Selain itu klub tersebut harus memberi kesempatan banyak kepada pemain muda. "Saya ingin dapat banyak pengalaman. Makanya saya cari klub yang kasih kesempatan pada pemain muda seperti saya," terangnya. (abu/jpnn)
JAKARTA - Badan Tim Nasional (BTN) telah membolehkan klub untuk mengontrak pemain-pemain muda yang tengah bersinar di Timnas Indonesia U-19. Syaratnya,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bermain Moncer-Cetak 35 Poin, Megawati Hangestri Pertiwi Mengaku Belum Maksimal
- Pramono Anung Berupaya Menjadikan Jakarta Kota Ramah Pelari Maraton Dunia
- Andakara Prastawa dan Rifda Irfanaluthfi Cari Solusi Terbaik dalam Penanganan Cedera
- Tanpa Zheng/Huang, Ganda Campuran China di All England Tetap Mengerikan
- Tembus Semifinal All England 2025, Sabar/Reza Buka Asa Lanjutkan Dominasi Ganda Putra
- FP1 MotoGP Argentina: Marquez Paling Kencang, Pecco ke-16