Ingin Rileks Ini yang Bakal Dilakukan Presiden

jpnn.com - JAKARTA - Selain menghabiskan waktu di Istana Merdeka, Presiden Joko Widodo juga bakal sering berkantor di Istana Bogor. Hal ini disampaikan oleh Seskab Andi Widjajanto di kompleks Istana Kepresidenan, Selasa malam (10/2). Salah satu tujuannya untuk perubahan suasana kerja presiden.
"Perubahan suasana kerja saja. Jadi juga manfaatkan fasilitas-fasilitas istana kepresidenan dan secara lingkungan relatif Istana Bogor itu menyediakan lingkungan yang lebih rileks untuk lakukan pertemuan-pertemuan besar," ujar Andi.
Meski demikian, kata Andi, belum ada keputusan resmi terkait pemindahan tempat berkantor presiden tersebut.
Selama ini, lanjutnya, presiden hanya bermalam satu dua hari di Istana Bogor saat akan ada pertemuan besar dengan para kepala daerah.
"Untuk protokol kerumahtanggaan presiden itu sama saja. Harus siapkan Istana Bogor sebagai alternatif tempat tinggal presiden," tandas Andi. (flo/jpnn)
JAKARTA - Selain menghabiskan waktu di Istana Merdeka, Presiden Joko Widodo juga bakal sering berkantor di Istana Bogor. Hal ini disampaikan oleh
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Heboh Pengeroyokan di Kantor Polsek, Kapolda Riau Langsung Copot Jabatan Anak Buah
- Tugas Kantor Komunikasi Presiden Dianggap Tumpang Tindih, Begini Reaksi Mensegneg
- Kader Gerindra di Banggai Minta Polisi Menindak Pelaku Persekusi
- Paus Fransiskus Meninggal, Prabowo: Dunia Kehilangan Sosok Panutan dalam Kemanusiaan
- Mbak Ita bersama Suami Didakwa Terima Suap Rp 9,29 Miliar dari Proyek & Insentif ASN
- Dittipidsiber Bareskrim Turun Tangan Usut Gangguan Sistem Bank DKI