Ingin Saksikan Putusan MK, 'Kisruh' di Tol Pasteur
Selasa, 19 Agustus 2014 – 08:21 WIB

Ingin Saksikan Putusan MK, 'Kisruh' di Tol Pasteur
Kapolrestasbes Bandung, Kombes Pol Mashudi mengatakan ini merupakan bentuk dari kesiapan Polrestabes Bandung dalam antisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.
"Ada delapan titik yang disinyalir akan menjadi titik keluar massa yang berangkat ke Jakarta yaitu lima titik melalui jalan tol dan lainnya jalur Lembang (Cidadap), Cimahi dan Cibiru," katanya usai simulasi, Senin (18/8).
Ditambahkannya pengamanan berupa penyekatan dengan menempatkan personel yang akan standby 24 jam pada tanggal 21 Agustus nanti. Pemeriksaan kepada kendaraanpun akan dilakukan, namun dengan indikasi kendaraan yang akan menuju ke MK.
Disinggung apakah ada indikasi massa yang akan menuju Jakarta, pihaknya belum bisa memastikan hal tersebut. Namun antisipasi telah dilakukan dengan memberikan pendekatan dan imbauan agar tidak ada massa yang bergerak ke Jakarta.
BANDUNG - Polisi terpaksa menembakan water cannon untuk membubar paksa puluhan demonstran yang tertahan di Gerbang Tol Pasteur Bandung. Para demonstran
BERITA TERKAIT
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki
- Jasad Korban Banjir di Murung Raya Ditemukan Tersangkut di Dahan Pohon Sawit
- Banjir Rendam Sejumlah Rumah Warga di Kalianda Lampung Selatan, Tak Ada Korban Jiwa
- Kodam I/Bukit Barisan Bantu Warga yang Diduga Diintimidasi Ormas