Ingin Sejahterakan Rakyat, Kemenko PN dan Kementerian Transmigrasi Siap Berkolaborasi

Meskipun Kementrans di bawah koordinasi Menko Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, tetapi dalam konteks pelaksanaan programnya, tidak terlepas dari pemberdayaan masyarakatnya.
“Paradigma transmigrasi sudah berubah, yang tadinya fokus hanya memindahkan orang, sekarang menjadi tenaga yang produktif. Jadi transmigrasi ke depan akan fokus pada pemerataan pembangunan, memberdayakan masyarakat setempat dan pengembangan ekonomi,” ungkap Iftitah.
Oleh karena itu, sinergi dan kolaborasi akan ditekankan untuk menyukseskan program transmigrasi ke depan, sesuai dengan Perpres Nomor 50 Tahun 2018.
“Masalah transmigrasi sekarang larinya ke sinergitas lintas Kementerian/Lembaga. Apa yang bisa dikembangkan dan bagaimana program-program pemberdayaan masyarakat yang bisa kita sinergikan, disinergikan,” ujar Iftitah.
Turut mendampingi Mentrans dalam pertemuan tersebut yakni, Wakil Menteri Transmigrasi Viva Yoga Mauladi, Sesditjen Kementrans Sigit Mustofa Nurudin, Staf Khusus Menteri Ni Luh Putu Caosa Indryani, Direktur Pengembangan Kawasan Transmigrasi Rajumber, serta Direktur Pembangunan Kawasan Transmigrasi Nirwan Helmi. (jpnn)
Kemenko PM berkolaborasi dengan Kementerian Transmigrasi untuk sama-sama memberdayakan dan mensejahterakan masyarakat,
Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Dedi Sofian, JPNN.com
- Live Halalbihalal DPP PKB Dapat 1,1 Juta Like di Tiktok
- Sinergi BAZNAS dan Kemenko PM Mengentaskan Kemiskinan Esktrem
- Dihadiri Waka MPR Rusdi Kirana dan Menko Gus Imin, Ramadhan Fest 1446 H Resmi Dibuka
- Puan Sebut 3 Pasal Perubahan Dalam RUU TNI Sudah Dibahas dan Mendapat Masukan dari Masyarakat
- Muhaimin Mampir ke Sundown Markette, Dukung Sinergitas UMKM Bersama Pemerintah
- Gus Imin Titip 3 Pesan Penting saat Silaturahmi Ramadan PKB