Ingin Tengok Korban Tragedi Masjidil Haram, Jokowi Tak Dapat Izin
jpnn.com - MAKKAH - Presiden Joko Widodo menyampaikan duka cita yang mendalam atas tragedi di Masjidil Haram, Jumat (11/9), yang juga membawa calon jemaah haji asal Indonesia sebagai korbannya.
"Presiden menyampaikan duka cita yg mendalam atas korban musibah akibat crane di Masjidil Haram #Duka," tulis Sekretaris Kabinet, Pramono Anung di @pramonoanung, beberapa saat lalu.
Jokowi bersama rombongan, memang kebetulan sedang melakukan kunjungan ke Timur Tengah, termasuk ke Arab Saudi untuk mempererat hubungan bilateral Indonesia, termasuk ingin membuka akses pasar yang lebih besar.
"Presiden Jokowi malam ini berkeinginan utk menengok korban yg berasal dr Indonesia di RS Anur, tetapi tdk mendapatkan ijin #Duka," sambung Pramono.
Sebelumnya diberitakan, sekitar pukul 17.30 waktu Makkah, sebuah crane roboh menimpa jemaah yang ada di tempat thowaf di Masjidil Haram, Crane diduga jatuh karena badai angin disertai hujan deras.
Banyak dari jemaah haji yang meninggal tertimpa alat berat tersebut, termasuk dari Indonesia. (adk/jpnn)
MAKKAH - Presiden Joko Widodo menyampaikan duka cita yang mendalam atas tragedi di Masjidil Haram, Jumat (11/9), yang juga membawa calon jemaah haji
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Presiden Timor Leste Jose Ramos Horta Ikut Nobar Laga Indonesia vs Jepang
- KBRI Dili Gelar Nobar Laga Timnas Indonesia vs Jepang
- Amerika Parkir Rudal Typhon di Filipina, Bikin China Ketar-ketir
- Kang TB Sodorkan 4 Catatan Kritis soal Joint Statement Maritime RI-Tiongkok
- Temui Para Taipan Tiongkok, Prabowo Amankan Investasi Rp 156 Triliun
- Ditunjuk Jadi Wakil Ketua Delegasi, Raja Juli Mendampingi Hashim ke Forum COP29