Ingin Usus Sehat, 3 Minuman Herbal Ini Bisa Membantu Anda

Ingin Usus Sehat, 3 Minuman Herbal Ini Bisa Membantu Anda
Ilustrasi teh jahe. Foto: Hellosehat

jpnn.com, JAKARTA - USUS merupakan salah satu organ tubuh yang harus selalu dijaga kesehatannya.

Pada bagian inilah makanan yang masuk diserap nutrisinya untuk perkembangan tubuh.

Coba bayangkan apa jadinya jika ususmu bermasalah? Seluruh tubuh akan terkena imbasnya lantaran tidak mendapat asupan nutrisi yang maksimal.

Menjaga usus tidak perlu menggunakan obat mahal. Beberapa herbal di bawah ini dijamin membuatnya makin sehat dan mampu bekerja secara maksimal.

Minuman herbal apa saja yang mampu menyehatkan usus? Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Air rebusan jahe

Teh jahe sudah dikenal lama memberi manfaat pada organ pencernaan, termasuk usus.

Dengan rutin minum air rebusan jahe, kamu akan terhindar dari sembelit hingga perut kembung.

2. Teh peppermint

Cobalah campurkan teh yang kamu minum setiap hari dengan rebusan daun peppermint.

Ada beberapa jenis minuman herbal yang bisa membantu menjaga kesehatan usus dengan mudah dan dalah satunya ialah tentu saja teh kamomil.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News