Ingin Wajah Glowing Seperti Tatjana Saphira? Nih Bocorannya
jpnn.com, JAKARTA - Sebagai artis, Tatjana Saphira sadar akan selalu diperhatikan orang. Untuk itu, Tatjana Saphira selalu memperhatikan kecantikan wajahnya agar percaya diri.
Dalam kesempatan apapun, Tatjana Saphira selalu berusaha tampil dengan wajah glowing agar terlihat muda.
Tapi, tahukan Anda rahasia perawatan wajah glowing Tatjana? Rupanya, kekasih Herjunot Ali ini hanya memakai cara yang sederhana untuk merawat wajahnya.
"Saya sih prefer yang simple yang penting rutin cuci muka, kalau mau istirahat, make-up harus benar-benar dihapus hingga bersih, selain itu jaga kulit supaya terhidrasi dengan baik," ujar Tatjana Saphira ditemui di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Tak hanya soal kulit glowing, Tatjana pun membocorkan tahapan gaya makeup naturalnya sehari-hari.
"Yang paling penting buat saya itu pakai lipstik, karena lipstik itu bisa mengubah look yang tadinya pucat tapi dengan sentuhan lipstik pink atau merah saja bisa memberikan aksen pada wajah yang berbeda," jelasnya.
Sehari-harinya Tatjana selalu menampilkan make-up yang ringan sehari-hari yaitu dengan tahapan memakai BB Cream, sedikit foundation, dan compact loose powder.
Gaya make-up Tatjana memang dikenal natural, kecuali jika ia menghadiri acara tertentu seperti talkshow atau acara resmi. Ia pun sempat mendapat komentar dari netizen ketika difotonya tampak memakai make-up yang 'menor'. Namun ia tidak terlalu memikirkan hal itu dengan santai. (Inr/JPC)
Saya sih prefer yang simple yang penting rutin cuci muka, kalau mau istirahat, make-up harus benar-benar dihapus hingga bersih.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Mau Tampil Glowing? Klinik Kecantikan Ini Bisa jadi Solusi
- Film Horor Kampung Siluman Pulo Majeti Segera Syuting
- MS GLOW Aesthetic Clinic Beri Promo 1445, Wajah Glowing di Hari Raya, Yuk Buruan Datang
- Tetap Glowing Saat Puasa, Ini Tips dari Dokter Estetika
- Bikin Kulit Sehat & Glowing Alami, Confiant Hadirkan Produk dari Prebiotics
- Kemanakah Cinta, Tatjana Saphira Debut Jadi Penyanyi