Inginkan Persija Beri Kejelasan, Ramdani Lestaluhu Pilih Bertahan

jpnn.com - JAKARTA - Eks penggawa Persija Jakarta memiliki sikap berbeda dalam menghadapi kondisi terkini klub berjuluk Macan Kemayoran itu. Ada yang memilih hengkang karena tak kunjung digaji, ada juga yang bertahan karena takut hak mereka tak terbayarkan.
Di antara yang memilih bertahan ada nama Ramdani Lestaluhu. Winger asal Tulehu, Maluku itu tak mau kehilangan haknya yang belum terbayarkan selama empat bulan.
"Saya masih disini, tidak ikut pergi. Saya berharap hak-hak diberikan oleh manajemen. Saya masih menunggu dan terus komunikasi dengan klub," kata Ramdani, Minggu (9/8).
Ramdani Lestaluhu. Foto: dokumen JPNN
Kontrak para pemain Persija sejatinya telah diputus oleh manajemen pada Mei lalu pasca-terhentinya kompetisi liga. Sayangnya, saat masih masa persiapan, Persija ternyata tak menjalankan kewajibannya.
"Memang saya masih menunggu gaji yang empat bulan belum dibayarkan. Jangan sampai itu tak diberikan. Saya masih tetap menunggu kejelasan di Persija. Karena itu belum memutuskan pindah klub," tutur Ramdani.(dkk/jpnn)
JAKARTA - Eks penggawa Persija Jakarta memiliki sikap berbeda dalam menghadapi kondisi terkini klub berjuluk Macan Kemayoran itu. Ada yang memilih
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025