Ingkar Janji, Mahathir Ogah Serahkan Jabatan ke Anwar Ibrahim Tahun Depan
jpnn.com, BANGKOK - PM Malaysia Mahathir Mohammad akhirnya menunjukkan wajah aslinya. Pemimpin gaek itu terang-terangan menyatakan tidak akan mundur dan menyerahkan jabatannya kepada Anwar Ibrahim tahun depan.
Dalam sebuah wawancara dengan Financial Times di Bangkok, Rabu (6/11), Mahathir mengatakan tidak ada perjanjian yang membatasi masa jabatannya.
"Tidak pernah ada batas waktu khusus. Saya hanya mengatakan akan turun sebelum masa jabatan habis. Bisa dua atau tiga tahun, yang jelas saya pasti turun," ujar Mahathir.
Mereka yang dimaksud Mahathir adalah Partai Keadilan Rakyat yang dipimpin Anwar Ibrahim. Pada Pemilu Malaysia 2018 lalu, PKR setuju mendukung Mahathir menjadi perdana menteri dengan syarat dia membebaskan Anwar Ibrahim dari penjara dan menyerahkan jabatan PM pada 2020.
Kini Mahathir mengaku tidak ingin sembarangan memilih penerus. Dia tidak mau mengulangi kesalahan seperti saat mendukung Tun Abdullah Ahmad Badawi dan Najib Razak.
"Saya telah membuat banyak kesalahan dalam menunjuk pengganti saya, jadi saya tidak ingin membuat kesalahan lain kali ini," katanya.
Alasan lainnya yang digunakan Mahathir adalah skandal 1MDB. Dia mengklaim bahwa rakyat Malaysia menginginkan dirinya mengembalikan semua harta negara yang telah dirampok koruptor.
"Saya punya pengalaman memecahkan masalah keuangan, jadi mereka ingin saya menyelesaikan masalah itu sebelum saya mundur,” ujarnya. (rmol/jpnn)
PM Malaysia Mahathir Mohammad akhirnya menunjukkan wajah aslinya. Pemimpin gaek itu terang-terangan menyatakan tidak akan mundur dan menyerahkan jabatannya kepada Anwar Ibrahim
Redaktur & Reporter : Adil
- Warga Tangerang Kecele Beli iPhone 16 di Malaysia: Dapat Produk Gagal, Repot Urus Pajak
- Pengiriman TKI Ilegal ke Malaysia Terbongkar, Satu Tersangka Ditangkap Polres Dumai
- Ini 4 Faktor untuk Mencapai Visi Integrasi dan Konektivitas Subkawasan BIMP-EAGA
- Survei Indikator: China Dipersepsikan sebagai Kawan Terdekat Indonesia
- Mobil Listrik BYD M6 Hadir di Negeri Jiran, Harga Lebih Mahal
- Polda Riau Bongkar Jaringan Narkoba Internasional, Buru Bandar Besar di Malaysia