Ingrid Frederica Kirim Surat Buat Presiden Jokowi, Soal Suaminya yang Belum Pulang

jpnn.com, TEGAL - Seorang perempuan asal Tegal mengirimkan surat kepada Presiden Jokowi, terbuka, melalui media sosial.
Dia mengadu, hingga saat ini suaminya yang bekerja sebagai anak buah kapal (ABK) pada salah satu kapal China belum pulang, meski kontraknya telah habis sejak April lalu.
Perempuan itu, Ingrid Frederica (31) mengatakan suaminya Samfarid Fauzi (33) berangkat berlayar sejak April 2018 lalu melalui jasa penyalur asal Pemalang.
Dengan masa kontrak selama dua tahun.
"Kontrak dua tahun seharusnya sudah habis sejak April 2020 lalu," katanya seperti dipublikasikan Radar Tegal, Rabu (5/8).
Menurut Ingrid, kontak terakhir dengan suaminya sejak Agustus 2019 lalu. Saat itu suaminya mengeluh tidak betah ingin pulang.
"Saya saat itu menyampaikan kalau mau pulang tidak apa-apa. Nanti bisa mencari rezeki di sini," tuturnya.
Saat itu, kata Ingrid, suaminya menceritakan kondisinya di kapal.
Ingrid mengadu kepada Presiden Jokowi secara terbuka, soal suaminya yang belum pulang.
- Anggap Perkara Hasto Bentuk Pesanan, Maqdir Singgung Pemecatan Jokowi dan Keluarga
- PSI Paling Dekat dengan Jokowi, Wajar Mengadopsi Partai Super Tbk
- PSI Adopsi Ide Partai Super Tbk Jokowi, Ini Kata Pakar soal Dampaknya
- Siap Bergabung, Bara JP Nilai Partai Super Tbk ala Jokowi Punya Potensi Besar
- Survei LPI, Boni Hargens: Jokowi Tepat Jadi 'Penasihat Agung' Presiden Prabowo
- PSI Perorangan Kendaraan Politik Anyar Jokowi? Pakar Bilang Begini