Ini 4 Daya Tawar DFSK Glory 560 Melawan Rush dan HRV
jpnn.com, JAKARTA - Perkenalan DFSK Glory 560 sontak membuat ramai kelas SUV kompak. Produk kedua dari PT Sokonindo Automobile ini memang membawa aura lebih kuat dari saudara tuanya Glory 580. Berikut 4 daya tawarnya, sebelum kita mengetahui harga jual Glory 560.
- Desain
Secara singkat, Managing Director of Sales Center PT Sokonindo Automobile, Franz Wang menjelaskan konsep desain DFSK Glory 560 ialah terinspirasi dari gaya SUV Eropa. Garis tegas, maskulin dan berotot.
Penggunaan lampu utama model hawk-eye bersama LED Daytime Running Light (DRL). Spoiler, roof rail, shark fin hingga penyematan pelek 17 inci diyakini cukup menonjolkan karakter mobil aktif.
BACA JUGA: DFSK Glory 560 Resmi Tabuh Genderang Perang ke Honda HRV dkk
"Kami berharap DFSK Glory 560 ini mampu menarik minat para pengguna yang aktif dan mengiginkan kendaraan yang sporty dan gagah," tegas Franz di sela peluncuran.
- Kelapangan kabin
Bicara lapang, maka bisa dihitung mulai dari dimensi secara keseluruhan. Pada poin, DFSk Glory 560 tampil lebih baik dibanding rivalnya, Honda HRV atau Toyota Rush.
Panjang Glory 560 lebih baik 221 mm dari HRV dan 80 mm dari Rush. Lebih lebar 120 mm dari Rush dan 43 mm dari HRV, serta lebih tinggi 155 mm dari HRV dan 30 mm dari Rush.
- Performa
Di atas kertas, DFSK Glory 560 dibekali mesin 1.5L berinduksi turbocharged mampu menghasilkan tenaga sebesar 150 PS (147 Hp) dan torsi 230 Nm. Tenaga disalurkan melalui transmisi jenis CVT dan manual 6-percepatan ke penggerak roda depan.
Jika dibandingkan dengan HRV dan Rush, DFSK Glory 560 masih cukup unggul. Bahkan jika menarik Honda HRV yang membawa mesin 1.8L, Glory 560 masih lebih besar terutama di hasil torsi.
Kendati demikian, catatan tersebut tidak lantas bisa langsung menyimpulkan responsifitas dan kelincahan Glory 560 dibanding rivalnya. tentunya perlu diuji secara nyata di jalan. Kita tunggu!
- Fitur
Seperti kompatriotnya, Wuling, DFSK juga dikenal tidak pelit fitur di setiap produk yang ditawarkan. Sebagai SUV, Glory 560 sudah cukup mumpuni membekali dirinya dengan fitur penunjang kenyamanan dan keselamatan berkendara.
Untuk fitur keselamatan dan keamanan mulai dari rem cakram di keempat rodanya, Electric Parking Brake (EPB), Antilock Braking System (ABS), Electronic Brake Distribution (EBD), Emergency Brake Assist (EBA), Hill Hold Control (HHC), Electronic Stability Control (ESC) termasuk Traction Control System (TCS). Fitur-fitur ini juga sudah lumrah di kelasnya.
Perkenalan DFSK Glory 560 sontak membuat ramai kelas SUV kompak (Rush dan HRV). Produk kedua dari PT Sokonindo Automobile ini memang membawa aura lebih kuat dari saudara tuanya Glory 580. Berikut 4 daya tawarnya, sebelum kita mengetahui harga jual Glory 5
- Ini Lho Tampang Pengemudi Honda HRV Pelaku Tabrak Lari di Semarang
- Mobil Listrik Ringkas Seres E1 Mulai Dirakit Lokal, Sebegini Harganya
- DFSK dan Seres Gelar 50 Pameran, Ada Paket Rp 15 Juta Diberikan Gratis
- Inilah Daftar Mobil Listrik di Bawah Rp 500 Juta
- Tantang Wuling Air Ev, DFSK Seres E1 Mulai Dijual di GIIAS 2023, Harga Rp 180 Jutaan
- DFSK dan Seres Siap Ramaikan Lantai GIIAS 2023