Ini 4 Syarat Mutlak UMKM agar Bisa Naik Kelas

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Menteri UMKM Helvi Moraza mengatakan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) harus memiliki empat pilar agar bisnisnya tumbuh dan bisa naik kelas.
Menurut Helvi Moraza, empat pilar tersebut dikenal dengan nama LIDI, yaitu loyalitas, integritas, disiplin dan inovasi.
“Empat pilar ini merupakan hal yang krusial agar UMKM bisa bertahan berkelanjutan dalam bisnis," kata Helvi saat di diskusi Menatap Masa Depan: Transformasi dan Peluang UMKM Indonesia yang diselenggarakan oleh Katadata Indonesia bersama SMESCO di Jakarta, Kamis (12/11).
Helvi menambahkan salah satu misi dari Kementerian UMKM adalah sustainable, karena ini telah menjalin kerja sama dengan banyak pihak.
"Termasuk dengan Kementerian Investasi untuk bisa membuka pasar di luar negeri,” kata dia.
Helvi mengungkapkan, dari empat pilar tersebut, inovatif merupakan hal yang sangat penting. Karena, tanpa adanya inovasi akan sulit bagi UMKM untuk bisa naik kelas.
“Pengusaha kalau ingin naik kelas harus inovatif kalau tidak akan jadi pengusaha menunggu takdir ya begitu begitu saja. Nah, melalui inovasi UMKM dapat merespons perubahan pasar, kecepatan menghadapi pasar, menghadapi persaingan yang berujung kepada ketangguhan," ujarnya.
"Pelaku UMKM tidak bisa lagi secara konvensional menentukan perencanaan, kemudian menghitung proses bisnis kemudian mengantisipasi pasar salah satunya ya sudah harus masuk ke tipe form digital,” ujar Helvi.
Wakil Menteri UMKM Helvi Moraza mengatakan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) harus memiliki empat pilar agar bisnisnya tumbuh dan bisa naik kelas.
- Feby Deru Ajak PIM Sumsel dan Tim Penggerak PKK Berkolaborasi dalam Kegiatan Sosial
- Bea Cukai Dukung Ekspor Perdana 273 Kg Teripang Susu Putih Asal Minahasa Utara ke AS
- Telkom Tutup 2024 dengan Kinerja Positif, Pendapatan Konsolidasi Sebesar Rp150 Triliun
- PKSS Perkenalkan Contact Center 1500399 untuk Tingkatkan Kualitas Layanan Bisnis
- Strategi Bank Raya Memperkuat Layanan Digital, Lewat Kecanggihan Fitur & Kinerja
- Estpos Hadir di Pontianak, UMKM Kalbar Siap Masuk Era Digital