Ini 6 Penyebab Radang Tenggorokan yang Anda Alami

Ini 6 Penyebab Radang Tenggorokan yang Anda Alami
Radang tenggorokan. Foto: Ilustrasi/kalerkantho

jpnn.com - Nyeri tenggorokan, sulit menelan, demam, pembesaran kelenjar getah bening di leher, pembesaran amandel, tenggorokan kering ini adalah gejala radang tenggorokan. Untuk Anda yang pernah mengalaminya, rasanya tak nyaman, bukan? Mari kenali apa saja penyebab radang tenggorokan.

Radang tenggorokan adalah suatu peradangan yang terjadi di tenggorokan, yang disebabkan oleh infeksi. Infeksi ini umumnya bersifat akut dan menyerang saluran tenggorokan. Menurut penjelasan dari dr. Dyah Novita Anggraini dari KlikDokter, radang tenggorokan disebabkan oleh infeksi bakteri atau virus pada saluran pernapasan atas.

Tak sampai di situ, radang tenggorokan biasanya diperparah dengan kondisi pilek, flu, dan batuk. Kombinasi itu memang jadinya memaksa Anda harus istirahat total untuk bisa sepenuhnya pulih.

Mengenali berbagai penyebab radang tenggorokan

Berikut adalah beberapa alasan paling umum yang menyebabkan seseorang mengalami sakit radang tenggorokan:

1. Infeksi virus
Sebagian besar sakit radang tenggorokan disebabkan oleh infeksi virus, sama seperti pilek atau flu.

“Jenis virus yang sering menyebabkan radang tenggorokan adalah virus influenza, virus penyebab campak, dan virus penyebab cacar air,” ungkap dr. Dyah.

Dilansir dari WebMD, jika virus adalah biang kerok dari radang tenggorokan yang Anda alami, pemberian antibiotik tak akan membantu. Sebagai gantinya, Anda disarankan untuk berkumur dengan air garam hangat dan gunakan perawatan seperti semprotan atau pelega tenggorokan.

Untuk Anda yang pernah mengalaminya, rasanya tak nyaman, bukan? Mari kenali apa saja penyebab radang tenggorokan.

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News