Ini 8 Kebiasaan Buruk bagi Kesehatan yang Harus Anda Hindari
3. Menggigit kuku
Menggigit kuku bisa menyebabkan kerusakan pada kuku dan meningkatkan risiko infeksi kulit di sekitarnya, seperti paronikia. Menurut dr. Nitish Basant Adnani BMedSc, MSc, dari KlikDokter, kegiatan yang biasanya dilakukan saat seseorang merasa bosan atau cemas ini juga dapat menyebabkan infeksi saluran pernapasan atau infeksi lainnya karena masuknya kuman dari jari ke mulut dan dalam tubuh.
4. Seharian menatap layar komputer
Menurut American Optometric Association, menatap layar komputer terlalu lama tanpa jeda istirahat dapat menyebabkan masalah visual, termasuk ketegangan mata dan kerusakan retina.
5. Duduk terlalu lama
Terlalu lama duduk dan tidak bergerak secara aktif dapat mengarah ke semua risiko kesehatan, termasuk kenaikan berat badan, diabetes, dan tekanan darah tinggi. Selain itu, orang yang keseringan duduk juga biasanya mengalami ketegangan otot punggung dan leher.
6. Membawa tas berat hanya di satu pundak
Saat Anda membawa tas berat di satu sisi, Anda memberikan tekanan pada saraf yang akan memicu pegal, kaku serta nyeri di antara leher, bahu, dan tulang belakang. Bila hal tersebut dilakukan secara konsisten, postur tubuh pun akan terganggu.
Pasalnya, bila delapan kebiasaan yang buruk bagi kesehatan tetap dilakukan, diet sehat dan olahraga juga tidak akan memberikan manfaat yang maksimal.
- Sakit Kepala Setelah Bangun Tidur? Ini 5 Tip untuk Mengatasinya
- Usir Sakit Kepala dengan Menggunakan 10 Cara Alami Ini
- 3 Suplemen yang Bikin Tidur Anda Makin Nyenyak Malam Ini
- 9 Makanan yang Bantu Anda Mudah Tidur Nyenyak Setiap Malam
- 5 Khasiat Tidak Terduga Minum Teh Hijau Sebelum Tidur
- Susah Tidur Setiap Malam, 8 Pengobatan Alami Ini Bisa Membantu Anda