Ini Ada Panduan untuk Orang Tua yang Kesulitan Bimbing Anak Belajar di Rumah

Ini Ada Panduan untuk Orang Tua yang Kesulitan Bimbing Anak Belajar di Rumah
Panduan belajar di rumah. Foto: Tanoto Foundation

Intropeksi atau ingatkan diri kita masing-masing, orangtua bukan orang yang serba tahu segalanya. Respons seperti ini bisa juga orang tua katakan kepada anak:

“Maaf Ayah (Bunda) belum punya jawaban untuk pertanyaan itu. Sekarang, mari kita cari bersama jawabannya dan kita diskusikan satu jam lagi dari sekarang?

Jika kita tidak mengerti tentang apa yang anak tanyakan, ingat banyak jalan menuju Roma, ini beberapa
idenya.
• Lihat WA grup,
• Tanya anak yang lain
• Lihat internet
• Tanya ke guru kelas, dan cara lainnya.

5. Refleksi dan Relasi

Orang tua bisa melakukan refleksi tentang apa yang sudah dilakukan bersama secara informal dengan mengobrol atau sambil makan malam atau cara lainnya

Bantu anak untuk melakukan refleksi tentang apa yang sudah dikerjakan pada hari itu. Lakukanlah refleksi dengan anak dalam aktivitas santai; sambil mengobrol di ruang keluarga, menjelang tidur, atau saat makan malam.

Jika anak diharuskan mengisi check list kegiatan atau semacamnya, bantu anak untuk melengkapi
sebelum tidur.

Refleksi bisa dilakukan dengan mengajukan pertanyaan:
Bagaimana perasaanmu hari itu?
Apa yang sudah berhasil dilaksanakan dan apa yang belum berhasil?
Apa yang membuatmu senang, sedih, kesal, atau bahagia?
Dengarkanlah cerita mereka. Pujilah capaian anak-anak hari ini dan berikan komentar atau saran jika
diperlukan.

Orang tua menghadapi banyak tantangan dalam mendampingi anak-anak saat proses belajar di rumah selama wabah virus corona.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News