Ini Agenda Seru Saat Berwisata Ke Semarang April-Mei
Sebagai puncak kemeriahan HUT Kota Semarang yang jatuh pada tanggal 2 Mei 2017, Panitia menggelar pertunjukan Wayang Kulit. Pergelaran wayang kulit akan digelar di halaman Balai Kota Semarang, Sabtu (22/4/2017).
Tidak hanya pagelaran wayang kulit saja, Pemkot juga menggelar Festival Dalang pada 23-24 April. Festival ini akan menyuguhkan penampilan para dalang muda asal Kota Semarang. Festival yang bertujuan untuk melestarikan budaya tradisional itu, rencananya akan digelar di Gedung Sobokarti, Jalan Cipto, Semarang.
Menteri Pariwisata Arief Yahya mengapresiasi rangkaian perayaan HUT Kota Semarang ke-470 ini. Menurutnya, beragam pagelaran keren selama sebulan penuh, akan menambah daya tarik Kota Semarang sebagai destinasi wisata belanja dan kuliner. “Length of Stay wisatawan bisa makin panjang. Apalagi Kota Semarang menjadi pintu masuk untuk destinasi Joglosemar dan Borobudur yang ditetapkan sebagai satu di antara 10 destinasi prioritas,” ujarnya.(jpnn)
Kabar gembira bagi wisatawan yang ingin berkunjung ke Kota Semarang. Dalam sebulan ini, ada banyak acara seru yang bisa dinikmati di sana. Semua
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jasa Raharja Sampaikan Santunan kepada Korban Kecelakaan Beruntun di Semarang
- KPK Dalami ke Mana Saja Wali Kota Semarang Mbak Ita Menukar Uang
- Kecelakaan Truk Aki Rem Blong di Turunan Silayur Semarang, Dua Orang Meninggal Dunia
- Andika-Hendi Bicara Akses Kesehatan Gratis bagi Warga Jateng
- Diduga Rem Blong, Truk Tronton Menghantam Warung dan Sepeda Motor, Sadis
- Novita Hardini Sebut Penghapusan DAK Pariwisata akan Mencekik Daerah