Ini Alasan Jessica Meninggalkan Australia Menurut Ahli Psikiatri

jpnn.com - JAKARTA - Psikiatri Forensik Rumah Sakit Ciptomangunkusumo (RSCM) Natalia Widiasih Rahardjanti mengaku mendapatkan korfirmasi terkait kehidupan Jessica Kumala Wongso selama berdomisili di Australia.
Manurut Natalia, Jessica memiliki alasan mendasar mengapa ia meninggalkan Negeri Kanguru itu. Hal ini diungkapkannya, setelah menanyai profil Jessica dari teman-teman terdakwa di sana.
"Waktu dapat SMS dari temannya (Jessica), dikatakan bahwa dia (Jessica) marah dengan situasi saat itu. Dia ingin lari dari Australia," kata Natalia dalam sidang perkara kematian Wayan Mirna Salihin di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Kamis (18/8).
Menurut Natalia, Jessica sudah nyaman dengan kehidupannya di Australia, meski putus dengan pacarnya, Patrick.
Saat diwawancarai olehnya, Jessica mengaku kalau datang ke Indonesia untuk pergi berlibur."Ia mengaku datang untuk berlibur," tandas Natalia. (mg4/jpnn)
JAKARTA - Psikiatri Forensik Rumah Sakit Ciptomangunkusumo (RSCM) Natalia Widiasih Rahardjanti mengaku mendapatkan korfirmasi terkait kehidupan Jessica
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mami U jadi Tersangka Prostitusi di Mansion Semarang
- Cabuli Bocah, Pria di Aceh Timur Ini Ditangkap Polisi
- Polisi Ungkap Pencurian 18 Ton Batu Bara di Cirebon, Tangkap 3 Pelaku
- Soal Denda Rp 48 Miliar Pagar Laut, Kubu Kades Kohod Bilang Begini
- Buronan Kasus Penipuan Bermodus Janjikan Proyek Bendungan Ditangkap di Jakarta Selatan
- Kantongi Puluhan Paket Sabu-Sabu Siap Edar, Pria di Musi Rawas Diringkus