Ini Alasan Kartika Satya Rajin Berbagi Informasi Seputar CPNS PPPK di YouTube

jpnn.com, JAKARTA - Kreator konten Kartika Satya rajin membahas informasi seputar Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Dia aktif membagikan video tips dan trik dalam menjawab soal CPNS PPPK pada media sosial miliknya.
Hingga kini, akun media sosial milik Kartika Satya sudah memiliki ratusan followers dan subscribers.
Menurut Kartika, ide awal membuat konten dari pengalamannya yang kesulitan mendapat video pembahasan di YouTube seputar CPNS.
Saat SKD CPNS 2018, dia mendapat peringkat pertama dan berkesempatan untuk lanjut tes SKB. Dia pun mencoba mencari informasi di YouTube, tetapi minim pembahasan soal SKB CPNS, khususnya untuk Nakes.
"Karena alasan inilah aku coba untuk berkontribusi dengan menjadi content creator yang membahas seputar CPNS," ungkap Kartika Satya, dalam keterangannya, Senin (17/4).
Selain membahas tentang CPNS, dia juga aktif membagikan video pembahasan seputar PPPK sejak 2022.
"Semoga ilmu yang aku bagikan bermanfaat dan bisa membawa keberkahan serta menjadi amal jariyah yg tdk akan pernah terputus," tutur ibu satu anak ini.
Kartika Satya mengungkap alasannya rajin berbagi ilmu dan informasi seputar CPNS PPPK di YouTube.
- Honorer TMS Seleksi Administrasi PPPK Bakal Diberhentikan? Kepala BKN Beri Penjelasan
- Tidak Ada Ampun untuk PPPK Terlibat Asusila
- 5 Berita Terpopuler: Kabar Gembira, Pengangkatan PPPK Paruh Waktu Sudah Dijawab BKN, Honorer R1-R4 Bisa Tenang
- Hujan Lebat saat Pelantikan Ribuan PPPK 2024, Penanda Perjuangan Panjang Tak Sia-sia
- Kapan Pengisian DRH NIP PPPK Paruh Waktu? Jawaban Prof Zudan Makin Jelas
- Ultah ke-20, Youtube Meluncurkan Beragam Fitur Baru