Ini Alasan Kepala Basarnas Ogah Beber Anggaran
jpnn.com - JAKARTA - Kepala Basarnas Marsdya F.H Bambang Soelistyo masih bungkam soal anggaran operasi SAR AirAsia QZ8501.
Bahkan di depan anggota DPR pun ia enggan mengungkapkan berapa banyak uang yang telah dihabiskan sampai saat ini.
"Ketemu DPR saja tidak saya sampaikan soal anggaran tadi," kata Soelistyo saat ditemui usai rapat dengan Komisi V DPR di Jakarta, Selasa (13/1).
Belum rampungnya operasi menjadi alasan Soelistyo memilih bungkam. Menurutnya, sebelum operasi berakhir pihaknya tidak akan menghitung jumlah pengeluaran.
Namun ia pastikan bahwa seluruh pengeluaran telah dicatat secara lengkap. Ia berjanji akan melaporkannya setelah operasi resmi dihentikan.
"Kalau sekarang belum ada angkanya. Yang jelas bisa nanti pasti semua dilaporkan," ujarnya.
Dalam rapat dengan Komisi V DPR, Soelistyo memang tidak menyebutkan pengeluaran untuk operasi pencarian yang telah berlangsung 17 hari itu.
Ia hanya menyebutkan bahwa anggaran yang ada masih cukup. Termasuk untuk bahan bakar minyak (BBM) yang menjadi komponen pengeluaran terbesar. (dil/jpnn)
JAKARTA - Kepala Basarnas Marsdya F.H Bambang Soelistyo masih bungkam soal anggaran operasi SAR AirAsia QZ8501. Bahkan di depan anggota DPR pun ia
- Terima Undangan Pemeriksaan dari KPK Senin Nanti, Sekjen PDIP Menyatakan Kesiapannya
- HUT Ke-52 PDIP di Sekolah Partai: Sederhana, Khidmat, Penuh Semangat Nasionalisme & Patriotisme
- Ada Guru Honorer Tidak Tahu Dibuka Rekrutmen PPPK 2024, Salah Siapa?
- Helena Lim Divonis 5 Tahun Penjara, Jaksa Ajukan Banding
- Seluruh Honorer Database BKN Akan Dicarikan Formasi PPPK 2024
- Sebut Kasus Hasto Politis, Todung Ungkit Ucapan Effendi Setelah Bertemu Jokowi