Ini Alasan Mengapa Anda Suka Makan Manis Saat Sedang Stres

Ini Alasan Mengapa Anda Suka Makan Manis Saat Sedang Stres
Ilustrasi gula. (Foto: google/jpnn)

Tetap harus dibatasi
Meski mengonsumsi makan makanan manis saat stres adalah hal yang lumrah, dr. Karin mengingatkan bahwa Anda harus tetap membatasi porsi agar tidak berlebihan.

“Jangan kalap, sebab makanan manis sangat bisa membuat berat badan naik dan bikin Anda menjadi gemuk. Kalau sudah begitu, yang ada Anda malah semakin stres,” dr. Karin menegaskan. 

Lebih lanjut, dr. Karin mengatakan bahwa Anda sebaiknya memilih makanan manis yang lebih sehat seperti buah-buahan ketimbang es krim, kue, cokelat, atau sejenisnya. Ingat juga bahwa buah yang dipilih tidak boleh yang kadar gulanya terlalu tinggi, seperti mangga atau durian. Akan lebih baik bila Anda memilih potongan apel atau potongan semangka yang terasa manis, segar, dan bisa bikin Anda happy tanpa takut berat badan bertambah.

“Selain buah, Anda juga boleh mengonsumsi kacang-kacangan seperti kacang almondpanggang yang biasanya sudah bersalut gula. Jangan lupa untuk tetap memperhatikan porsi agar tidak berlebihan. Anda sudah tahu bahwa segala sesuatu yang berlebihan tidak baik bagi kesehatan, bukan?,” pungkas dr. Karin

Itu dia alasan mengapa Anda suka makan manis saat stres. Agar Anda tak terlalu bergantung dengan makanan atau minuman tersebut, lebih baik belajar untuk mengelola stres dengan melakukan hobi yang disenangi, rekreasi, atau meditasi.(NB/RVS/klikdokter)


Itu dia alasan mengapa Anda suka makan manis saat stres. Agar Anda tak terlalu bergantung dengan makanan atau minuman tersebut, lebih baik belajar untuk mengelola stres dengan melakukan hobi yang disenangi, rekreasi, atau meditasi.


Redaktur & Reporter : Yessy

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News