Ini Alasan Polisi Terapkan Crowd Free Night pada 4 Lokasi di Jakarta

Ini Alasan Polisi Terapkan Crowd Free Night pada 4 Lokasi di Jakarta
Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo saat diwawancara awak media di PMJ, Senin (19/7) sore. Foto: Fransiskus Adryanto Pratama/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo membeberkan alasan hanya memilih empat ruas jalan di DKI Jakarta sebagai lokasi crowd free night.

Keempat ruas jalan tersebut yaitu Jalan Kemang, SCBD, Jalan Sudirman-MH Thamrin, dan Jalan Asia Afrika.

Pelaksanaan crowd free night itu dilaksanakan pada sepekan ke depan pada pukul 22.00 WIB sampai 24.00 WIB sebagai filterisasi selektif.

Artinya, petugas kepolisian masih membolehkan kendaraan melintas, kecuali kendaraan berknalpot bising.

Lalu, pada pukul 24.00 WIB sampai pukul 04.00 WIB polisi melakukan filterisasi secara penuh.

Menurut Sambodo, polisi yang bertugas hanya membolehkan kendaraan yang melintas yang sifatnya darurat, tamu hotel, dan orang yang bertempat tinggal pada empat di kawasan tersebut.

"Kenapa empat kawasan ini? Karena inilah yang beberapa minggu kemarin sampai dengan malam minggu kemarin banyak terdapat pelanggaran-pelanggaran protokol kesehatan," kata Kombes Sambodo di Polda Metro Jaya, Senin (6/9) sore.

Pria kelahiran Sumatera Utara itu memerinci, di kawasan SCBD dan Kemang kerap terjadi keramaian. Kemudian, di Jalan Asia-Afrika sering digunakan untuk balapan liar.

Kombes Sambodo Purnomo Yogo jelaskan alasan memilih empat ruas jalan di DKI Jakarta sebagai lokasi crowd free night sepekan ke depan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News