Ini Alasan Prabowo - Sandiaga Bakal Absen di Sidang Sengketa Pilpres
jpnn.com, JAKARTA - Calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto - Sandiaga Uno dipastikan tidak akan hadir langsung ke Mahkamah Konstitusi (MK) saat membacakan hasil sengketa Pilpres 2019, pada Kamis (27/6) mendatang.
"Enggak akan hadir," kata Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo - Sandiaga, Andre Rosiade ditemui di Jakarta Selatan, Selasa (25/6).
Menurut Andre, tim kuasa hukum paslon 02 akan mewakili Prabowo - Sandiaga untuk hadir di sidang sengketa hasil Pilpres 2019. Setidaknya, delapan orang telah ditunjuk sebagai tim kuasa hukum paslon 02.
Andre mengatakan, Prabowo - Sandiaga ingin menjaga sisi kondusifitas sidang putusan sengketa hasil Pilpres 2019. Prabowo - Sandiaga komitmen agar para pendukung tidak berbondong-bondong ke MK.
BACA JUGA: Saldi Isra Tegur Bambang Widjojanto saat Sidang
Karena itu, Prabowo - Sandiaga memilih absen di sidang putusan sengketa hasil Pilpres. Jika paslon 02 hadir, ucap Andre, para pendukung akan berbondong-bondong ke MK.
"Kalau keduanya datang, bakal datang itu pendukungnya. Enggak datang saja, pendukungnya masih ada yang datang. Kalau ada gula, ada semut, dong. Nanti, datang itu berbondong-bondong pendukungnya kalau mereka datang. Begitu," ucap dia.
"Kalau Pak Prabowo dan Bang Sandiaga datang ke MK, sudah otomatis akan jadi daya tarik pendukung untuk hadir," ungkap dia.
Tim kuasa hukum paslon 02 akan mewakili Prabowo - Sandiaga untuk hadir di sidang sengketa hasil Pilpres 2019. Setidaknya, delapan orang telah ditunjuk sebagai tim kuasa hukum paslon 02.
- MK Tolak Gugatan Paslon 01 dan 03, Yandri Susanto PAN: Alhamdulillah, Sesuai Prediksi Kami
- Polda Sumsel Imbau Masyarakat Jaga Kamtibmas Pascaputusan MK
- MK Bacakan Putusan Sidang Sengketa Pilpres, Gibran Tetap Berkantor Seperti Biasa
- Menurut Ferdinand Hutahaean, Fadli Zon Terlalu Baper
- Prabowo - Sandi Jadi Anak Buah Jokowi, Respons Mardani PKS Cukup Menohok
- Jokowi Mengukir Sejarah, 2 Kali Kalahkan Prabowo - Sandi