Ini Alasan Vettel Gagal Menang di Hongaria
jpnn.com - BUDAPEST- Sebastian Vettel gagal meneruskan tren positifnya di balapan Formula 1 seri Hongaria. Setelah mampu menjadi juara di Jerman 7 Juli lalu, gacoan Red Bull tersebut harus puas finish di posisi ketiga di akhir balapan.
Nah, pembalap asal Jerman tersebut memiliki alasan tersendiri mengenai kegagalannya. Menurutnya, faktor utama kegagalannya ialah ketika terjebak di belakang pembalap McLaren, Jenson Button. Bagi Vettel, hal tersebut sangat menguras waktunya.
“Isu utama di balapan ini adalah ketika saya terjebak di belakang Button. Tidak ada yang disalahkan mengenai hal tersebut. Saya kehilangan banyak waktu dibanding yang saya harapkan,” terang Vettel seperti dilansir laman Crash, Minggu (28/7).
Hal yang sama diungkapkan Team Principal Red Bull, Christian Horner. Menurutnya, jika Vettel mampu melewati Button, peluang untuk menang di akhir balapan terbuka sangat lebar. Sayangnya, Vettel tak bisa keluar dari situasi sulit itu.
“Mungkin hal yang paling buruk dari balapan Vettel adalah dia berada di belakang Button setalh pit stop pertama. Kami tidak bisa melewati Button dengan cepat dan malah mengalami keruskaan di sayap,” ungkap Horner.
Meski begitu, finish di posisi ketiga tetap tak menggoyahkan posisi Vettel di klasemen sementara. Pembalap berusia 25 tahun itu tetap kokoh di pucuk klasemen dengan koleksi 172 poin dari sepuluh seri yang sudah berlangsung. (jos/jpnn)
BUDAPEST- Sebastian Vettel gagal meneruskan tren positifnya di balapan Formula 1 seri Hongaria. Setelah mampu menjadi juara di Jerman 7 Juli lalu,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
- Diwarnai Kartu Kuning, Jorji Masuk Final Kumamoto Masters 2024
- Sempat Unggul 17-10 di Gim 3, Jojo Keok di Semifinal Kumamoto Masters 2024
- Kevin Diks Puji Suporter Timnas Indonesia: Mereka Sangat Luar Biasa
- MotoGP Barcelona: Ada Masalah, Martin Gugup, Pecco Takut