Ini Aplikasi Persediaan untuk Manajemen Perusahaan, Banyak Keuntungannya
jpnn.com, JAKARTA - Persediaan ibarat nyawa dari perusahaan karena sangat menentukan jumlah pendapatan dan biaya yang akan berdampak langsung pada laba atau rugi usaha.
Bagi bisnis jasa, persediaan biasanya berbentuk perlengkapan yang digunakan untuk mendukung perusahaan memberikan jasa kepada pelanggan.
Manajemen persediaan yang baik penting diterapkan. Hal itu dapat dilakukan dengan bantuan software atau aplikasi persediaan.
Ada lima manfaat aplikasi persediaan untuk membantu perusahaan dalam memanajemen persediaan.
Pertama, meringankan kerja dan meminimalkan human error. Aplikasi persediaan yang bisa digunakan untuk manajemen persediaan akan membantu kerja manusia dalam banyak hal.
Di antaranya, aplikasi membantu kita mencatat dan menyimpan data persediaan.
Jadi, kita tidak perlu lagi capek-capek mengingat barang apa saja yang dibeli, barang apa yang terjual, yang diberi diskon, dan yang rusak karena semuanya telah dicatat dan tersimpan dengan rapi dalam aplikasi tersebut.
Saat ini, rata-rata aplikasi sudah menerapkan metode penyimpanan cloud storage dan memiliki beberapa back-up di tempat terpisah sehingga meminimalkan kerugian akibat kehilangan data keuangan penting dalam usaha Anda.
Ada lima manfaat aplikasi persediaan untuk membantu perusahaan dalam memanajemen persediaan
- Majoo Expert Solusi Nyata untuk Para Pelaku Usaha di Indonesia
- Rilis Laporan Keuangan Semester I 2024, VKTR Optimistis Kuartal III Bakal Lebih Moncer
- Temukan Banyak Masalah, BPK Turunkan Opini Laporan Keuangan Kementerian ESDM Jadi WDP
- Kemnaker Raih Opini WTP atas Laporan Keuangan 2023, Menaker Ida: Hasil Kerja Kolaboratif
- Kinerja Keuangan BTN On Track per Mei 2024
- Laba Bersih Ingria Moncer, Naik hingga 341,3 Persen di Kuartal I-2024