Ini Asal Usul Slogan Anies-Sandi "Maju Kotanya Bahagia Warganya"
jpnn.com - JAKARTA - Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Anies Baswedan-Sandiaga Uno memiliki slogan khas yang menjadi identitas mereka, yakni Maju Kotanya Bahagia Warganya.
Siapa yang menyangka bahwa slogan andalan itu muncul dari sekedar obrolan Anies bersama rekan-rekannya. "Kami tidak ada niat mencari slogan pada waktu itu, tapi slogan itu malah terucap saat saya dan teman saya ngobrol," kata Anies, Jumat (23/12).
Saat itu Anies memang sedang mengomentari problematika kehidupan di Ibukota. Mantan menteri pendidikan dan kebudayaan itu prihatin dengan kondisi warga Jakarta yang masih banyak warganya belum sejahtera.
"Saya menilai pembangunan kok banyak pada segi infratruktur saja, tapi warga kurang diperhatikan padahal mereka punya hak untuk bahagia," terang Anies.
Slogan Maju kotanya bahagia warganya, lanjut Anies juga termasuk narasi singkat, muda dipahami dan diingat, serta dapat membangkitkan imajinasi.
"Kebahagian warga Jakarta merupakan tujuan yang ingin kami kerjakan jika menjabat nanti," jelasnya.
Memprioritaskan pembangunan manusianya merupakan strategi Anies dalam membangun Jakarta. Sebab menurutnya tidak ada kota maju jika manusianya tidak maju secara kualitas. (prs/rmol)
JAKARTA - Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Anies Baswedan-Sandiaga Uno memiliki slogan khas yang menjadi identitas mereka, yakni Maju
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polres Rohil Kerahkan 363 Personel Amankan Pilkada 2024, Ini Pesan AKBP Isa
- Hubungan Presiden dan Wapres Filipina Retak, Beredar Isu Ancaman Pembunuhan
- Relawan Jejaring Paguyuban Sunda Pramono-Rano Dirikan Posko Aduan di 20 Kecamatan
- Survei Trust Indonesia: Agung-Markarius Diprediksi Menang Telak di Pilwalkot Pekanbaru
- Siti Fauziah Sampaikan Bukti MPR Telah Jadikan UUD 1945 sebagai Konstitusi yang Hidup
- Bawaslu Minta Masyarakat Segera Lapor Jika Menemukan Pemilih Tidak Memenuhi Syarat