Ini Bukti Kepedulian PTK Terhadap Kelestarian Lingkungan
jpnn.com, JAKARTA - PT Pertamina Trans Kontinental (PTK) meraih tiga penghargaan sekaligus di ajang Indonesia Green Awards (IGA) 2024 oleh La Tofi School of Responsibility (CSR).
Adapun tiga kategori penghargaan yang diperoleh PTK, yakni pengorganisasian tanggung jawab sosial perusahaan dengan program CSR Coastal Clean Up di Semarang.
Kemudian, pengembangan wisata konservasi alam dengan program CSR Green Action Mangrove Program (Green MAP) di Makassar.
Selanjutnya, rekayasa teknologi dalam menghemat energi/penggunaan energi terbarukan dengan Program CSR Desa Energi Berdikari di Jambi.
Atas raihan tiga penghargaan tersebut, PTK memperoleh predikat The Prominent di kali pertama mengikuti ajang IGA 2024.
IGA sendiri merupakan penghargaan yang diberikan kepada perusahaan yang memiliki kepedulian tinggi terhadap lingkungan melalui berbagai ragam kreativitas atau kepada siapa saja yang dianggap berprestasi dan berjasa bagi lingkungan sekitar.
"Penghargaan ini merupakan wujud komitmen kami dalam menjaga kelestarian lingkungan melalui program Tanggungjawab Sosial & Lingkungan (TJSL) Pertamina Transko Care," ujar Sonny Mirat, Vice President Legal & Relations PTK, dalam keterangannya, Sabtu (20/1).
Menurut Sonny, program itu turut berkontribusi pada penurunan emisi karbon baik dari transformasi energi dengan memberikan akses energi terbarukan bagi masyarakat di tingkat lokal maupun peningkatan kebersihan di wilayah pesisir.
PTK membawa pulang 3 penghargaan dalam ajang Indonesia Green Awards (IGA) 2024.
- Pertamina Trans Kontinental Raih 6 Penghargaan Lingkungan
- Edukasi dan Dukung Energi Bersih, PIS Tanam Pohon dan Pasang PLTS di SMPN 2 Cilegon
- Pertamina Raih Penghargaan Tertinggi ‘The Guardian’ di Indonesia Green Award 2025
- MPR Goes to Campus Dimulai, Eddy Soeparno Mengampanyekan Urgensi Transisi Energi
- Galon Bening AMDK jadi Pilihan Pasar Indonesia
- KAI Properti Dukung Pelestarian Lingkungan Melalui Aksi Tanam Pohon