Ini Cara Danjen Kopassus Cegah Anak Buah dari Godaan Narkoba

jpnn.com - JAKARTA - Komandan Jenderal (Danjen) Komando Pasukan Khusus (Kopassus) Mayjen Muhammad Herindra punya kiat khusus untuk menghindarkan anak buahnya dari ancaman narkoba. Baginya, untuk menghindarkan anak buah dari godaan narkoba tidak cukup dengan ancaman pemecatan saja.
Herindra mengaku selalu memerintahkan anak buahnya untuk rutin berolahraga. Menurutnya, olahraga bukan hanya demi kesehatan tetapi juga mengindarkan diri dari bahaya narkoba.
"Suruh saja olahraga. Kalau dia olahraga pasti dia menjauhi narkoba," kata Herindra di sela-sela acara Komando Run di Lapangan Banteng, Jakarta Pusat, Minggu (10/4).
Selain itu Herindra juga mengatakan, korps pasukan elite TNI AD yang dipimpinnya itu sering menggelar operasi tes urine secara berkala. "Kita selalu cek urine rutin pada prajurit," terangnya.
Herindra menambahkan, dirinya dalam setiap acara Kopassus selalu melontarkan ancaman pemecatan kepada anak buahnya yang berhubungan dengan narkoba. "Apalagi setelah ada ultimatum dari Panglima TNI, kalau ada yang kedapatan narkoba, pecat!" tegasnya.(mg4/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pegadaian Peduli, Beri Kenyamanan Beribadah di 50 Masjid Dengan Karpet Bersih
- TASPEN Rayakan 62 Tahun Penuh Kepedulian, Beri Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun
- AMDK di Bawah Seliter Bernilai Ekonomi & Mudah Didaur Ulang
- Momen Hari Kartini, Andini Anissa Jadi Perempuan Pertama Peraih Gelar Kubestronaut
- Kiprah Kartini Hulu Migas Membangun Ketahanan Energi untuk Negeri
- Bantu Nelayan, HNSI Dorong Pemerintah Pakai Teknologi Alternatif