Ini Cara Deny Bagi Waktu Antara Kerja dan Keluarga

jpnn.com - JAKARTA -- Deny Cagur adalah salah satu komedian yang cukup sibuk belakangan ini. Banyaknya mata acara yang berbasic komedi membuat Denny terus ketiban rezeki.
Di pagi hari ini, Denny sudah terlihat di acara musik DahSyat RCTI. Acara Denny terus berlanjut hingga malam ia mengisi acara lagi di Yuk Keep Smile (YKS).
Hal itu dilakukan Denny setiap hari dan kontinue. Bagaimana komedian ini membagi waktu dengan istri dan anaknya?
"Acara pagi setelah DahSyat ada waktu sedikit gua pulang. Gua ingin menghilangkan waktu bersama anak, beliin mainan," kata Denny saat ditemui di Studio RCTI Kebon Jeruk Jakarta Barat, Senin (28/10).
Kebersamaan dengan keluarga kadang ia lakukan hingga tidur sore. Dengan catatan, Denny tidak punya jadwal taping acara yang lain.
"Gua tidur sore bangun siap-siap ke YKS. Kalau siang taping sempetin taping. Kalau gak ada taping itu gua di rumah istirahat," ungkapnya.
Selama ini anak dan istrinya tidak banyak menuntut. Itu karena sering mengajak anak dan istrik ke lokasi syuting, utamanya bila digelar di luar kota.
"Ke Bandung juga gua ajak. Pas gua kerja anak bisa main sama isteri, bercanda-canda di penginapan, main di kolam renang," terangnya.
JAKARTA -- Deny Cagur adalah salah satu komedian yang cukup sibuk belakangan ini. Banyaknya mata acara yang berbasic komedi membuat Denny terus ketiban
- Mongol Stres Kocok Perut Penonton di Acara Ulang Tahun ANTV
- Catat Tanggal Jakarta Lebaran Fair, Bakal Ada 450 Gerai Fashion hingga Otomotif
- Dijenguk Ayu Ting Ting, Wendi Cagur Masih Sempat Melucu
- Demon Slayer: Infinity Castle Tayang Agustus 2025, Begini Sinopsisnya
- Dul Jaelani Ungkap Menu Favorit Saat Berbuka Puasa Selama Ramadan, Ternyata
- Polisi Terus Selidiki Kasus Food Vlogger Codeblu, Begini Perkembangannya