Ini Daftar Daerah yang Dianggap Paling Rawan saat Penyelenggaraan Pemilu

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Mochammad Afifuddin menyebut Pemilihan Bupati (Pilbup) Manokwari ialah kontestasi politik dengan kerawanan tertinggi pada Pilkada serentak 2020 setingkat kabupaten/kota.
Ini disampaikannya berdasarkan Indeks Kerawanan Pemilu (IKP) yang dibuat Bawaslu jelang pilkada serentak 2020.
"Pemetaan potensi kerawanan pilkada Kabupaten Manokwari adalah daerah dengan skor dan level tertinggi kerawanan," kata Afifuddin saat membeber hasil IKP di Redtop Hotel, Jakarta Pusat, Selasa (25/2).
Mengacu hasil IKP, Pilbup Manokwari mengantungi skor 80,89 atau masuk kategori sangat rawan. Skor yang didapat Manokwari tertinggi di antara 14 wilayah lain yang juga masuk kategori sangat rawan.
Menyusul selanjutnya, Pilbup Mamuju (78,01), Pilwako Makassar (74,94), Pilbup Lombok Tengah (73,25), Pilbup Kotawaringin Timur (72,48), Pilbup Sula (71,45), Pilbup Mamuju Tengah (71,02), Pilwako Sungai Penuh (70,63).
Selanjutnya, Pilbup Minahasa Utara (70,62), Pilbup Pasangkayu (70,20), Pilwako Tomohon (66,89), Pilwako Ternate (66,25), Pilbup Serang (66,04), Pilbup Kendal (65,03), dan Pilbup Sambas (64,53).
Untuk tingkat provinsi, Pilgub Sulawesi Utara menjadi daerah dengan tingkat kerawanan tinggi pada Pilkada serentak 2020. Data IKP, Pilgub Sulut mendapatkan skor 86,42.
Setelah Sulut, menyusul Pilgub Sulawesi Tengah (81,05), Pilgub Sumatera Barat (80,86), Pilgub Jambi (73,69), Pilgub Bengkulu (72,08), Pilgub Kalimantan Tengah (70,08), Pilgub Kalimantan Selatan (69,70%), Pilgub Kepulauan Riau (67,43), dan Pilgub Kalimantan Utara (62,87).
Bawaslu telah membuat Indeks Kerawanan Pemilu jelang pilkada serentak 2020 untuk mengantisipasi konflik.
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang
- Bawaslu RI Turun Langsung Awasi PSU Pilkada Serang, Ada Temuan Pelanggaran
- Politik Uang PSU Pilkada Serang, Gakkumdu Sita Duit Sebanyak Ini
- Bawaslu Temukan Logistik PSU Masih Belum Lengkap di Serang
- Dugaan Kecurangan, Tiga Kepala Desa Kabupaten Banggai Dilaporkan ke Bawaslu