Ini Daftar Lengkap Pemenang PUSAT Festival 2022
Wali Kota Jakarta Pusat, Dhany Sukma turut menghadiri dan memberikan penghargaan kepada seluruh pemenang lomba band, modern dance serta reporter.
Dia berharap kegiatan PUSAT Festival 2022 dapat mendorong para pelaku ekonomi kreatif untuk melakukan inovasi dan kreativitas.
“Saya mendukung penuh acara seperti ini, semoga dari kegiatan ini muncul beberapa pelaku ekonomi kreatif yang pada gilirannya bisa membuka lapangan pekerjaan dan mengkaryakan orang-orang lain agar termotivasi menjadi pelaku ekonomi kreatif," kata Dhany Sukma.
Berikut nama-nama pemenang juara 1, 2, dan 3 dari setiap lomba PUSAT Festival 2022:
Lomba Reporter: Nashira Amanda Roesad, Mohammad Dwiky Ambiya, dan Elma Al Azizah
Lomba Modern Dance: Recycle Crew, Reborn DC, dan Alugora
Lomba Band: Remaja Senyum, The Abang-Abang, dan BEBOYS. (ded/jpnn)
PUSAT Festival 2022 terdiri dari berbagai kompetisi yakni lomba band, modern dance dan reporter.
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra
- Samuel Rizal Bintangi Film Horor Komedi, Ghost Soccer: Bola Mati
- Kabar Pacaran, Prilly Latuconsina dan Omara Esteghlal Didoakan Berjodoh
- Ini Wasiat Abah Qomar Sebelum Meninggal Dunia
- Film 1 Kakak 7 Ponakan Tayang Spesial di 7 Kota
- Pesan Abah Qomar Sebelum Meninggal Dunia, Begini Isinya
- Raffi Ahmad Akhirnya Serahkan LHKPN ke KPK