Ini Deretan Keberhasilan SBY Menurut Politisi Demokrat

jpnn.com - JAKARTA -- Sekretaris Fraksi Partai Demokrat Didik Mukrianto mengapresiasi kinerja Presiden Susilo Bambang Yudhoyono selama 10 tahun menjadi presiden.
Didik mengatakan, SBY telah mencurahkan ide dan pemikirannya untuk bangsa ini sehingga hasil-hasilnya dapat dirasakan rakyat.
"Sepuluh tahun pemerintahan SBY dengan segala keberhasilannya menjadikan tonggak sejarah yang baik, dan akan dikenang oleh anak-anak bangsa " kata Didik, Sabtu (18/10).
Menurut Didik, keberhasilan dan capaian SBY terjadi di berbagai bidang. Seperti, pendidikan, kesehatan, infrastruktur, hukum, HAM, lingkungan hidup, budaya, pertahanan dan keamanan, politik, bidang ekonomi.
Selain itu, Didik pun menyatakan, pada 2014 ini angka Produk Domestik Bruto mencapai Rp 9,084 triliun. Sementara cadangan devisa mencapai 124,6 miliar dolar AS.
Keberhasilan tersebut, seiring dengan capaian rasio utang luar negeri yang terus menurun 70 persen lebih, dari 27,8 persen menjadi 7,8 persen. Bahkan APBN terus meningkat empat kali lipat.
Pendapatan per kapita selama 10 tahun terakhir meroket tajam menjadi 3.049,1 dolar AS. Di antara negara-negara G20, Indonesia berada pada urutan kedua setelah Tiongkok.
"Dari segi penanggulangan kemiskinan, sebanyak 5,23 persen penduduk Indonesia keluar dari kemiskinan, sehingga sekarang angka kemiskinan berada pada angka 11,47 persen," katanya.
JAKARTA -- Sekretaris Fraksi Partai Demokrat Didik Mukrianto mengapresiasi kinerja Presiden Susilo Bambang Yudhoyono selama 10 tahun menjadi presiden.
- Jakarta Kena Efisiensi Rp 38 Miliar, Rano Karno: Enggak Besar
- Sespimmen Polri 2025 Tingkatkan Kemampuan Manajerial Peserta Didik
- Peduli Kesehatan Warga, Polres Banyuasin Resmikan Ambulans Air
- Jelang Muktamar Ke-32 IDI, Praktisi Serukan Kebijakan Kesehatan Berkeadilan
- Menteri LH Ingatkan Tragedi TPA Leuwigajah Jadi Momentum Refleksi Pengelolaan Sampah
- KOPRABU Desak Aparat Tindak Tegas Dugaan Mafia Tanah SS, Masyarakat Diminta Waspada