Ini Detik-detik Terakhir AirAsia QZ8501 sebelum Menghujam ke Laut
jpnn.com - JAKARTA – Menteri Perhubungan Ignasius Jonan membeber situasi detik-detik terakhir sebelum pesawat AirAsia QZ8501 jatuh ke laut, Minggu, 28 Desember 2014.
Dalam forum rapat dengar pendapat Kementerian Perhubungan dengan Komisi V DPR itu, Selasa malam, Jonan mengungkapkan bahwa pesawat berpenumpang 162 orang tersebut memang melakukan beberapa manuver di luar kewajaran.
Informasi pertama yang diberikan Jonan adalah AirAsia naik dengan kecepatan tidak wajar alias di atas batas normal, yakni 1.400 kaki per menit, 6 detik setelah melakukan manuver ke kiri.
Seperti diberitakan, AirNav Indonesia pada Senin (29/12) menyampaikan bahwa manuver ke kiri diminta pilot karena cuaca buruk dan memang telah diizinkan menara pemantau lalu lintas udara atau air traffic controller (ATC) Bandara Soekarno-Hatta.
Setelah bermanuver ke kiri, pilot kembali berkomunikasi dengan ATC, meminta izin untuk menaikkan ketinggian pesawat dari 32 ribu ke 38 ribu kaki. Saat itu pukul 06.12 WIB. Permintaan Kapten Iriyanto tak lantas dikabulkan karena ATC harus mengecek lebih dahulu posisi pesawat-pesawat lain yang berada di sekitar QZ8501.
QZ8501 diminta menunggu dalam posisi stand by. Misteri dimulai di detik-detik tersebut. Menurut Jonan, pada detik itulah QZ8501 mendadak naik dengan kecepatan 1.400 kaki per menit. Lima belas detik kemudian, menurut Jonan, pesawat sudah berada di ketinggian 33.700 kaki –bertambah 1.700 kaki dari posisi semula di 32.000 kaki.
Saat itu kecepatan pesawat 6.000 kaki per menit. Hal tersebut membuat Jonan terheran-heran. ”Pesawat tempur saja jarang yang bisa naik dengan kecepatan seperti itu,” kata dia.
Sembilan detik kemudian, kecepatan pesawat bahkan sudah mencapai 11.100 kaki per menit. Tiga belas detik selanjutnya, pesawat berada di ketinggian 36.700 kaki. Itu adalah titik puncak ketinggian QZ8501 sebelum akhirnya jatuh dengan kecepatan tinggi pula.
JAKARTA – Menteri Perhubungan Ignasius Jonan membeber situasi detik-detik terakhir sebelum pesawat AirAsia QZ8501 jatuh ke laut, Minggu, 28
- Alvalab Hadirkan Layanan Uji Laboratorium di SIAL Interfood Jakarta 2024
- JADE Hadirkan Inovasi Teknologi Praktik Kedokteran Gigi
- KPK Sebut Paman Birin Mangkir dari Pemeriksaan
- Pj Gubernur Agus Fatoni Terima Anugerah Sahabat Pers Award dari SPS Sumut
- Kejagung Sudah Sita Aset Hendry Lie, Nilainya Puluhan Miliar
- Dilaporkan APDESI Tangerang, Said Didu Dikawal Masyarakat Penuhi Panggilan Polisi