Ini Dia 9 Komisioner KPI Pilihan DPR

jpnn.com - JAKARTA - Komisi I DPR akhirnya menetapkan sembilan komisioner terpilih Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat. Penetapan tersebut diambil melalui rapat internal Komisi I, setelah melakukan fit and proper test terhadap 27 calon komisioner yang dikirim panitia seleksi ke DPR.
"Komisi I DPR hanya memutuskan sembilan komisioner terpilih KPI, dari 27 calon komisioner yang dikirim panitia seleksi ke DPR," kata Elnino, usai rapat Komisi I, di Gedung DPR, Senayan Jakarta, Selasa (19/7).
Siapa yang akan menjadi ketua KPI lanjut politikus Partai Gerindra itu, diserahkan kepada internal mereka. "Penetapan ini selanjutnya akan disampaikan ke sidang paripurna DPR pada 20 Juli nanti," pungkasnya.(fas/jpnn)
Berikut nama-nama komisioner KPI Pusat terpilih:
Nuning Rodiyah, Sudjarwo Rahmat Muh Arifin, Yuliandre Darwis, Ubaidillah, Dewi Setyarini, Obsatar Sinaga, Mayong Suryo Laksono, Hardly Stefano Fenelon Pariela dan Agung Suprio
Selain itu, Komisi I DPR juga memilih tiga cadangan komisioner terpilih yakni Mulyo Hadi Purnomo, Surokim dan Ade Bujaerimi.
JAKARTA - Komisi I DPR akhirnya menetapkan sembilan komisioner terpilih Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Pusat. Penetapan tersebut diambil melalui
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Megawati Larang Kadernya Ikut Retret, Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Berkomentar Begini
- Gubernur Lemhannas Bakal Beri Materi Kebangsaan untuk Kepala Daerah di Retret Magelang
- Jaksa Agung Diminta Evaluasi Jampidsus Soal Hilangnya Perkara di Dakwaan Zarof
- Jimly: Kewenangan Penyidikan Pidana Tertentu Kejaksaan Bisa Ditambahkan
- Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Dorong Perbaikan Jalan Dikebut Dalam Dua Pekan
- Bea Cukai Tegal dan Satpol P3KP Pekalongan Musnahkan Rokok Ilegal, Sebegini Banyaknya